Suara.com - Satria Muda Pertamina Jakarta siap membalas kekalahan yang dialami di seri pertama Liga Bola Basket Indonesia (IBL 202 ) dari Prawira Bandung pada pertandingan seri ketiga yang akan digelar Jumat (26/3/2021).
Pada laga perdana IBL 2021, Satria Muda yang tampil dominan di paruh pertama pertandingan dan periode akhir kuarter ketiga membuang keunggulan mereka dan akhirnya menelan kekalahan 72-73 di tangan Prawira Bandung.
Pelatih kepala Satria Muda Pertamina Jakarta, Milos Pejic, mengatakan sudah melakukan evaluasi atas kekalahan tersebut dan permainan timnya juga kini sudah jauh lebih baik serta siap melawan Prawira, esok.
“Permainan kami sudah lebih baik. Kami akan meningkatkan aspek fast break point dan free throws,” kata Pejic dalam jumpa pers daring yang diikuti dari Jakarta seperti dimuat Antara, Kamis (25/3/2021).
Akurasi free throws atau tembakan bebas menjadi evaluasi pelatih dalam laga kontra Prawira. Pasalnya, Arki Dikania Wisnu dkk. mencatatkan persentase free throws 62 persen, sedikit lebih rendah dibanding 65 persen milik Prawira.
Presentase itu jauh lebih buruk saat Satria Muda menelan kekalahan 64-68 atas Louvre Surabaya di seri kedua. Mereka hanya mencatatkan 47 persen daripada 79 persen milik Louvre.
Menurut Pejic, statistik tersebut tidak mencerminkan skuad Satria Muda yang biasanya jauh lebih unggul untuk urusan akurasi tembakan bebas.
“Persentase akurasi free throws Satria Muda mendekati 50:50 dengan Prawira. Itu bukan level SM,” ujar Pejic.
Kendati begitu, Pejic mengaku puas dengan penampilan dan hasil yang diraih Satria Muda dalam delapan pertandingan yang sudah dijalani. Menurutnya, raihan tersebut membawa Satria Muda selangkah lebih dekat untuk menyegel tiket ke babak playoff di Jakarta.
Baca Juga: Hasil PCR Kelima Gelembung IBL 2021 di Cisarua Nihil COVID-19
Shooting guard Satria Muda, Sandy Ibrahim Aziz, juga menyatakan sangat siap membalas kekalahan mereka atas Prawira Bandung dalam pertandingan besok.
“Siap banget. Dari kemarin kami mulai fokus game melawan Prawira dan membalas kekalahan dari seri pertama. Kami tidak mau kecolongan dan mau start dan finish bagus,” ucap Sandy.
Prawira Bandung dan Satria Muda punya modal sama menghadapi pertandingan besok. Kedua tim sama-sama mengoleksi 14 poin dengan catatan enam kemenangan dan dua kekalahan.
Berita Terkait
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Pelita Jaya Perpanjang Kontrak Agassi Yeshe Goantara untuk IBL 2026
-
3 Klub IBL Ikut EPC 2025, Dewa United Target Pertahankan Gelar
-
Alasan Bima Perkasa dan Bali United Absen di IBL 2026 Terungkap
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia