Suara.com - Harapan juara French Open 2020 Iga Swiatek untuk mempertahankan gelarnya pada Roland Garros edisi tahun ini terpaksa pupus setelah dia dihentikan dengan skor 4-6, 4-6 pada laga perempatfinal oleh petenis Yunani Maria Sakkari di Paris, Rabu (9/6/2021) WIB.
Petenis Polandia berusia 20 tahun itu kewalahan oleh kekuatan dan kecepatan Sakkari dalam pertandingan di lapangan Philippe Chatrier dengan hampir 5.000 penonton yang kini diizinkan untuk hadir.
Sakkari sendiri sangat bersyukur bisa lolos dari ujian menghadapi Swiatek pada perempatfinal tersebut. Dia menilai Swiatek punya beban lebih berat untuk mempertahankan gelarnya di lapangan tanah liat Roland Garros.
"Perjalanan masih panjang, tetapi saya dan tim membuat langkah besar hari ini. Saya sangat menikmati hari ini. Saya tahu ini pertandingan penting, tetapi saya hanya menikmatinya saja karena ini adalah salah satu stadion terbaik di dunia," kata Sakkari setelah pertandingan usai seperti dilaporkan Reuters.
Petenis nomor sembilan dunia Swiatek sebelumnya sedang berusaha untuk menjadi petenis putri pertama yang mempertahankan gelarnya sejak Justine Henin pada 2007.
Dia memulai pertandingan dengan percaya diri, tetapi tidak memiliki ketenangan seperti biasanya saat melawan Sakkari, yang mendiktekan sebagian besar poin dan sangat terbantu oleh kesalahan sendiri yang dibuat Swiatek.
Sakkari yang menempati peringkat 18 dunia akan menghadapi Barbora Krejcikova dari Republik Ceko untuk memperebutkan satu tempat di babak final pada Sabtu.
[Antara]
Baca Juga: Petenis Nomor Dua Dunia Sentil Panitia French Open Lebih Pilih Amazon
Berita Terkait
-
Chen Qingchen Umumkan Pensiun, Partnership Chen/Jia Resmi Berakhir
-
Fakta Unik French Open 2025, Wakil Korea dan China Back To Back Juara
-
Runner-up French Open, Fajar/Fikri Bidik Revans atas Kim/Seo di Pertemuan Selanjutnya
-
Fajar/Fikri Syukuri Raihan 'Runner-up' di French Open 2025, Alihkan Fokus ke Hylo Open
-
French Open 2025: Korea Selatan Sabet Dua Gelar, Indonesia Runner Up
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt