Suara.com - Timnas bola basket Indonesia bakal berjuang habis-habisan pada laga pamungkas Kualifikasi Jendela III FIBA Asia Cup 2021 Grup A melawan Thailand di Pampanga, Angeles City Foundation Gym, Filipina, Minggu (20/6), demi mengunci peringkat tiga klasemen.
"Dari awal memang target kita adalah meraih kemenangan melawan Thailand agar dapat mengunci peringkat ketiga Grup A," kata Manajer Timnas Basket Indonesia Maulana Fahreza Tamrella dalam keterangan resminya seperti dimuat Antara, Sabtu.
Saat ini Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan berada di peringkat ketiga Grup A dengan koleksi enam poin hasil dari sekali menang dan empat kali tumbang. Sementara Filipina memimpin klasemen dengan 10 angka. Sedangkan Korea Selatan ada di peringkat kedua. Adapun Thailand sendiri masih menjadi juru kunci grup dengan empat poin.
Fahreza Tamrella juga mengingatkan kepada tim pelatih Timnas Indonesia untuk mengevaluasi kinerja tim jelang melawan Thailand. Hal ini harus dilakukan mengingat pada laga melawan tuan rumah Filipina tampil kurang mengesankan sehingga kalah 51-76.
Salah satu hal yang cukup mencolok saat menghadapi Filipian adalah rebound. Menurut Fahreza, timnas Indonesia terlalu banyak kecolongan bola.
"Perbedaan 27 rebound sangat menjadi perhatian khusus bagi timnas untuk evaluasi gim selanjutnya melawan Thailand," kata pria yang akrab dipanggil Mocha itu.
Saat melawan Filipina, Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan sebenarnya tampil cukup baik di babak pertama terutama dalam defense. Namun, secara offense, akurasi kurang begitu baik sehingga timnas tertinggal 8 poin pada babak pertama.
Hal yang menguntungkan saat melawan Thailand adalah Timnas Indonesia bakal main full team. Hardianus Lakudu yang sempat terganggu dengan masalah otot punggung sudah kembali berlatih dengan rekan setim.
"Hardianus sudah latihan bersama tim. Lawan Thailand, dia sudah sudah bisa main. Kita full team hadapi Thailand nanti," kata Asisten manajer Timnas Basket Indonesia Andi Batam.
Baca Juga: Top 5 Sport: Timnas Indonesia Dikalahkan Korsel di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021
Berita Terkait
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Timnas Basket Indonesia Perkuat Chemistry di Australia, Prastawa: Tak Boleh Ada Kesalahan Lagi!
-
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Berharap Hadapi Lawan Kuat di Australia
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Tinju Dunia: Tiga Kelas WBO Alami Pergeseran Besar Usai Night of Champions
-
Gandeng Kejaksaan Agung, Kemenpora Awasi Anggaran Pemuda dan Olahraga Secara Ketat
-
4 Pembalap Ini Jadi Jagoan Jorge Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2026
-
Makin Berkembang, Jorge Lorenzo Klaim Aprillia Bisa Bersaing dengan Ducati
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas
-
Serba-serbi SEA Games 2025: Desain Medali Unik Padukan Motif Khas Thailand
-
Duo Marquez Rayakan Sukses MotoGP 2025 di Kampung Halaman, Disambut dengan Meriah
-
Jadi Finalis Australia Open 2025, Jafar/Felisha Ingin Tampil Lepas di SEA Games 2025