Suara.com - Petenis putri nomor lima dunia asal Kanada, Bianca Andreescu, mengatakan tak akan mengikuti Olimpiade Tokyo. Dia khawatir dengan kasus Covid-19 yang terus melonjak di berbagai negara.
Bianca Andreescu mengumumkan keputusan tak ikut Olimpiade Tokyo lewat media sosialnya. Petenis 21 tahun itu mengakui itu adalah keputusan sulit.
"Saya ingin menginformasikan kepada Anda bahwa saya telah membuat keputusan yang sangat sulit untuk tidak bermain dalam Olimpiade Tokyo bulan ini," kata Andreescu seperti dikutip Antara dari AFP.
"Saya sudah bermimpi mewakili Kanada dalam Olimpiade sejak saya kecil, tetapi mengingat segala tantangan yang kita hadapi saat ini yang berkaitan dengan pandemi, saya tahu dari lubuk hati terdalam saya, ini adalah keputusan terbaik yang dibuat untuk saya."
Andreescu bergabung dengan beberapa petenis top yang sudah menyatakan mundur dari Olimpiade.
Rafael Nadal, Serena Williams dan Dominic Thiem semuanya sudah menarik diri, sedangkan petenis putra nomor satu dunia Novak Djokovic masih ragu.
Djokovic yang juara baru Wimbledon menyatakan peluangnya ikut Olimpiade Tokyo adalah "50/50" dengan alasan adanya keputusan yang melarang hadirnya penonton dalam Olimpiade itu.
Berita Terkait
-
Usai Menangi Wimbledon 2021, Ashleigh Barty Bidik Emas di Olimpiade
-
Juara Wimbledon 2021, Novak Djokovic Sebut Dirinya Petenis Terbaik Era Modern
-
Novak Djokovic Kampiun Wimbledon 2021, Rengkuh Gelar Grand Slam ke-20
-
Situasi Mendukung Ashleigh Barty Rengkuh Mukjizat di Wimbledon 2021
-
Top 5 Sport Sepekan: Mimpi Roger Federer Rengkuh 9 Kali Juara Wimbledon Sirna
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Pebulu Tangkis 19 Tahun Ungkap Strategi Kalahkan Unggulan Keenam di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Tunjukkan Mental Baja, Dhinda yang Baru 19 Tahun Sikat Unggulan Keenam
-
Francesco Bagnaia Akui Kesulitan Maksimalkan Potensi Motor Ducati
-
Francesco Bagnaia Krisis Performa, Ducati: Kami Sudah Lakukan Segalanya
-
Hangtuah Jakarta Resmi Kembali Datangkan Menantu Michael Jordan
-
Kumamoto Masters 2025: Siti Fadia Antisipasi Permainan Reli Yuki/Mayu di Babak 16 Besar
-
Biasanya Putih, Apriyani Rahayu Soroti Pencahayaan Kuning di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Menang Meyakinkan, Apriyani/Fadia Melaju Mulus ke Babak 16 Besar
-
Amri Syahnawi Sakit Cacar, Batal Tampil di Australia Open 2025
-
Bentrok dengan Jadwal Ujian Akademik, Zaki Ubaidillah Tak Bisa Ikuti Australian Open 2025