Suara.com - Beberapa pebalap F1 mengeluhkan penggunaan suar atau flare yang dinyalakan penonton. Mereka berharap para penggemar bisa meminimalisir penggunannya di F1 GP Belanda 2021.
Melansir dari Motorsport, Jumat (3/9/2021), asap suar dinilai bisa menganggu pandangan pebalap di beberapa bagian trek. Selain itu, baunya juga membuat pilot jet darat tidak nyaman.
Salah satu pebalap yang mengeluhkan hal itu adalah Mick Schumacher. Dia mencontohkan bahwa penggunaan suar di F1 GP Belgia yang berlangsung di Sirkuit Spa-Francorchamps akhir pekan lalu sangatlah menganggu khususnya dari sisi kenyamanan.
“Semua orang menantikannya (acaranya). Dukungan yang besar. (Tapi) saya akan mengatakan, saya harap tidak banyak suar karena seperti di Spa, semuanya (asapnya) masuk ke trek," ucap pebalap dari tim Haas tersebut.
"Baunya juga sangat buruk dan selalu ada di kokpit. Jadi ya, teman-teman, tolong pertahankan seminimal mungkin."
Esteban Ocon yang berada di konferensi pers pra-acara yang sama dengan Schumacher ikut berpendapat mengenai penggunaan suar di Sirkuit Spa yang telah menyelimuti salah satu belokan di trek.
"Kami tidak bisa melihat di satu sudut untuk keseluruhan balapan," tambah Ocon.
Meski demikian, pemenang F1 GP Hungaria itu turut menjelaskan bahwa dukungan dari para penggemar tetap berarti dan luar biasa terlepas dari protes pebalap terkait penggunaan suar.
"Saya baru saja tiba dan sambutan yang kami dapatkan dari semua orang dan di sekitar trek pada Rabu malam ketika saya tiba dan juga pada Kamis tanpa aksi trek sudah fantastis," kata Esteban Ocon.
Baca Juga: Anggap F1 GP Belgia Kontroversial, Alfa Romeo Layangkan Kritik
"Saya tidak sabar untuk melihat sambutan hangat yang akan kami dapatkan dan bagaimana seluruh kota ini antusias. Anda lihat di sekitar, kota ini benar-benar berubah ketika Formula 1 ada di sini dan itu sangat besar.”
Di sisi lain, pebalap senior yang kini berseragam tim Aston Martin, Sebastian Vettel punya pandangan lain terkait penggunaan suar di tribun penonton.
Menurutnya itu hal yang menarik dan patut 'dinikmati' pebalap. Dia bahkan mengatakan bahwa tak sabar untuk "mencicipi banyak oranye!" di F1 GP Belanda 2021.
Daniel Ricciardo dari tim McLaren ikut menambahkan. Dia setuju dengan pandangan Sebastian Vettel.
“Orang Belanda, mereka selalu siap untuk waktu yang baik. Seb berkata 'mencicipi oranye' dan aku benar-benar mengerti apa yang dia maksud," kata Daniel Ricciardo.
"Saya merasa trek akan tertutup asap sepanjang waktu dengan semua flare guns," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Max Verstappen Tak Bisa Cegah Fans Cemooh Hamilton di F1 GP Belanda
-
Kimi Raikkonen Tak Menyesal Tinggalkan Formula 1 Usai Umumkan Pensiun
-
F1 GP Belanda: Pebalap Dilarang Pakai DRS di Tikungan Miring Sirkuit Zandvoort
-
Resmi! Kimi Raikkonen Pensiun Selepas F1 2021
-
Fernando Alonso Terkejut F1 'Bagi-bagi' Poin di GP Belgia
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit
-
Satya Wacana Datangkan Pemain Timnas Ukraina untuk IBL 2026, Jebolan Liga Bulgaria
-
Belajar Perlahan, Wilda Nurfadhilah Tak Ingin Buru-buru Lanjutkan Karier sebagai Pelatih
-
Wilda Nurfadhilah Resmi Gabung Jakarta Livin Mandiri untuk Proliga 2026, tapi Bukan sebagai Pemain
-
Debut di Malaysia Open 2026, Faza/Aisyah Bertekad Tampil Lepas
-
Satria Muda Jalin Kerja Sama dengan Apparel asal Spanyol untuk IBL 2026
-
Siap Tempur di IBL 2026, Satria Muda Perkenalkan Tim dan Jersey Baru