Suara.com - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memilih banyak pemain muda untuk mengisi skuad tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2021. Ada alasan tersendiri dibalik keputusan tersebut.
Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Rionny Mainaky, keputusan yang diambil pihaknya sudah sesuai indikator dan skala yang ditetapkan.
Rionny menegaskan bahwa PBSI tidak memilih pebulutangkis mutlak hanya dari ranking, tetapi dari performa dalam beberapa turnamen yang ditentukan, serta hasil di latihan dan simulasi.
"Saya yakin yang saya pilih tidak salah. Mereka rajin, bagus, latihan tidak mengeluh. Poinnya di situ," kata Rionny Mainaky dalam jumpa pers virtual, Selasa (14/9/2021).
"Tim yang dipilih ini, hasil sharing saya dengan pelatih di setiap sektor. Hasil itu dilihat dari penampilan mereka, dari latihan, jadi bukan dari simulasi saja," tambahnya.
Tim bulutangkis Indonesia menurunkan 11 pebulutangkis putra dan sembilan pebulutangkis putri di Piala Sudirman 2021.
Tunggal putra, tunggal putri dan ganda putra masing-masing membawa tiga wakil, sementara ganda putri dan ganda campuran dua wakil.
Beberapa pemain muda turut dilibatkan dalam tim ini. Mereka antara lain tunggal putri Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo, serta pasangan ganda putri Ribka Sugiarto / Siti Fadia Ramadhanti.
Khusus di tunggal putri, PBSI secara mengejutkan tak memasukan nama Ruselli Hartawan yang terbilang lebih senior dari Putri KW maupun Ester.
Baca Juga: Resmi! Ini Skuad Bulutangkis Indonesia di Piala Sudirman 2021
Piala Sudirman 2021 akan berlangsung di Vantaa, Finlandia pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 mendatang. Indonesia tergabung di Grup C bersama Denmark, Komite Olimpiade Rusia (ROC), dan Kanada.
Tag
Berita Terkait
-
Top 5 Sport: Richard Mainaky Ungkap Kunci Sukses Pelatihan Ganda Campuran PBSI
-
6 Negara yang Tidak Diperkuat oleh Pemain Andalannya pada Sudirman Cup 2021
-
4 Peraih Perak Olimpiade Tokyo 2020 Tidak Ikut Sudirman Cup 2021
-
Richard Mainaky Ungkap Kunci Sukses Pelatihan Ganda Campuran PBSI
-
Richard Mainaky Tidak Menyesal Pensiun sebagai Pelatih Ganda Campuran PBSI
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
ASEAN Para Games 2025: Kunci Dua Emas dan Misi Sapu Bersih Para Judo Indonesia
-
Top Skor Sementara Proliga 2026 Putri Usai Seri Medan: Megawati Hangestri Tembus 10 Besar
-
Regenerasi Para Angkat Berat Indonesia Membuahkan Hasil di ASEAN Para Games 2025
-
Hasil Proliga 2026 Seri Bandung: LavAni Tak Terbendung, Tundukkan Medan Falcons 3-1
-
Bukan Cedera Kambuhan, Anthony Ginting Harus Absen di Babak Kedua Indonesia Masters
-
Indonesia Masters 2026: Adnan/Indah Bongkar Kunci Kemenangan atas Pasangan Korea Selatan
-
Terjebak Pola Ganda Putri Jepang, Ana/Trias Angkat Koper Lebih Awal di Indonesia Masters 2026
-
Drama Mimisan dan Comeback Sengit, Sabar/Reza Tembus Perempat Final Indonesia Masters 2026
-
Banjir Perang Saudara di Istora! Jadwal dan Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Ubed vs Loh Kean Yew, 3 Wakil Indonesia Saling Berhadapan