Suara.com - Donovan Mitchell mencetak 28 poin yang 11 di antaranya dicetak pada kuarter keempat, dan Mike Conley Jr. mencetak 20 poin saat kembali ke masuk lineup untuk membantu tim tamu Utah Jazz mengalahkan Milwaukee Bucks 107-95 pada laga NBA, Minggu malam (Senin WIB).
Dilaporkan Reuters, Giannis Antetokounmpo memimpin Bucks dengan 25 poin, tujuh rebound, dan enam assist, tetapi Milwaukee tetap kalah untuk ketiga kalinya dalam tiga pertandingan di kandang. Kris Middleton tidak bisa bermain karena sakit.
Utah memimpin sepanjang pertandingan atau tidak pernah tertinggal dalam pengumpulan poin, namun Bucks mendapat empat poin di akhir kuarter keempat setelah tertinggal 17 poin. Grayson Allen memainkan peran besar dalam reli itu, saat mantan pemain Jazz mencetak tujuh dari 18 poinnya di menit-menit akhir.
Jordan Clarkson, yang mengemas15 poin membuat Utah unggul 84-67 di akhir kuarter ketiga.
Terus tertinggal membuat pemain Bucks berusaha menekan lawan. Dan bahkan George Hill mampu memperpendek defisit poin menjadi 79-86 saat waktu tersisa delapan menit. Sebuah jumpshot Bobby Portis Jr. memotong defisit menjadi lima menit setengah kemudian.
Saat itulah Mitchell mulai bekerja, mencetak tujuh poin hanya dalam waktu dua menit saat Utah Jazz unggul 99-87 dalam waktu tiga menit tersisa.
Bucks belum sepenuhnya selesai.
Allen, mantan pemain Jazz yang menggantikan Giannis Antetokounmpo di penghujung pertandingan, memasukkan sepasang lemparan tiga angka termasuk dunk Thanasis Antetokounmpo sehingga membuat kedudukan selisih empat poin (95-99) saat waktu tersisa 1:39.
Mitchell menambah keunggulan Jazz menjadi enam dengan tembakan 8 kaki, dan Royce O'Neale membuat permainan defensif yang besar dengan memblokir upaya tembakan tiga poin Allen untuk mengakhiri upaya comeback Bucks.
Baca Juga: Top 5 Sport: Fajar / Rian Tampil Impresif, Kevin / Marcus Akui Menang Beruntung
Kemenangan itu adalah yang kelima dalam enam pertandingan untuk Utah, yang menderita kekalahan pertamanya musim ini di Chicago pada Sabtu malam. Sementara itu, juara bertahan Bucks mengalami kekalahan ketiga berturut-turut. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Danilo Gallinari Umumkan Pensiun, Pemain Italia dengan Koleksi Angka Terbanyak Sepanjang Sejarah
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Oklahoma City Thunder Jadi Tim Pertama Raih Kemenangan ke-10 di NBA Musim 2025/2026
-
Geger Skandal NBA! FBI Bongkar Keterlibatan Mafia Sisilia di Kasus Judi Ilegal
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit