Suara.com - Perkumpulan Bulu Tangkis (PB) Jaya Raya memberikan apresiasi berupa bonus kepada atlet binaan mereka yang sukses membawa Indonesia meraih gelar pada Thomas Cup 2020 yang bergulir Ceres Arena, Aarhus, Denmark, 9-17 Oktober 2021.
Mereka adalah pebulu tangkis spesialis ganda putra, Hendra Setiawan, Marcus Fernaldi Gideon dan Muhammad Rian Ardianto.
Dilansir laman resmi PB Jaya Raya, Rabu, penyerahan bonus dilakukan secara hybrid pada Selasa (25/1), dan dihadiri pengurus Yayasan Pembangunan Jaya Raya, pengurus dan pelatih PB Jaya Raya, serta para atlet.
Ketua Pembina Yayasan Pembangunan Jaya RayaTrisna Muliadi menyerahkan apresiasi masing-masing Rp250 juta kepada ketiga atlet binaan yang telah mengharumkan Indonesia dalam supremasi kejuaraan bulu tangkis beregu putra tersebut.
Dalam gelaran Piala Thomas 2020, skuad Merah Putih menjadi yang terbaik usai mengalahkan China pada final yang bergulir di Aarhus, Denmark, 17 Oktober, dengan skor 3-0.
Kemenangan ini mendapat sambutan luar biasa karena tercipta setelah Indonesia mengalami paceklik selama 19 tahun lamanya. Kali terakhir, Merah Putih membawa pulang gelar Thomas Cup pada edisi 2002 saat mengalahkan Malaysia di final dengan skor 3-2.
Kemenangan di Denmark itu juga sekaligus mengantarkan Indonesia sebagai negara dengan titel Piala Thomas terbanyak, yakni 14. Sedangkan China mengoleksi 10 dan Malaysia lima gelar.
Selain ketiga atlet PB Jaya Raya yang masuk skuad Piala Thomas, apresiasi juga diberikan oleh Yayasan Pembangunan Jaya Raya kepada Muhammad Gibran Arfiansyah dan Gerardo Rizqullah Hafidz yang menjadi juara pada Seleksi Nasional (Seleknas) PBSI 2022 yang bergulir di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, pada 10-15 Januari.
Bonus yang diberikan itu berupa uang tunai masing-masing Rp10 juta untuk setiap nomor yang diikuti. Muhammad Gibran menjadi juara pada dua nomor, yakni ganda putra dewasa dan ganda campuran dewasa, sehingga berhak atas bonus sebesar Rp20 juta.
Baca Juga: Dijegal Ganda Putra Tuan Rumah, Hendra / Ahsan Gagal Juara India Open
Sementara Gerardo Rizqullah Hafidz yang berpasangan dengan Gibran pada sektor ganda putra dewasa mendapat Rp10 juta.
"Semoga ke depan akan makin banyak prestasi-prestasi lain yang diberikan oleh para atlet binaan PB Jaya Raya untuk klub tercinta dan tentunya Indonesia Raya," demikian pernyataan resmi klub yang bermarkas di Tangerang Selatan tersebut seperti dimuat Antara.
Tag
Berita Terkait
-
Tanpa Kehadiran Hendra Setiawan, Sabar/Reza Akui Butuh Adaptasi di SEA Games 2025
-
Hendra Setiawan Tunggu Keputusan PBSI soal Sabar/Reza untuk SEA Games 2025
-
Hendra Setiawan Targetkan Sabar/Reza Ulangi Prestasi di BWF World Tour Finals
-
Hylo Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berjuang Amankan Tiket Perempat Final
-
French Open 2025: Sabar/Reza ke Perempat Final usai Atasi Rekan Senegara
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo