- Pelatih Hendra Setiawan menargetkan Sabar/Reza menyamai semifinal BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou, China.
- Sabar/Reza menunjukkan kemajuan positif,.
- Namun, masih perlu peningkatan ketahanan dan konsistensi permainan.
Suara.com - Pelatih ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Hendra Setiawan, berharap pasangan tersebut mampu mengulangi pencapaian mereka pada BWF World Tour Finals 2024.
Kepastian lolosnya Sabar/Reza ke turnamen penutup musim tahun ini membuat Hendra menargetkan hasil yang setara dengan edisi sebelumnya.
"Ini yang kedua. Tahun lalu kalau tidak salah sampai semifinal, saya belum ikut. Mudah-mudahan mereka bisa menyamai itu," kata Hendra.
Sebelum memastikan tiket ke World Tour Finals, Sabar/Reza tampil cukup meyakinkan dengan mencapai semifinal Australian Open 2024. Langkah mereka terhenti setelah dikalahkan rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, lewat duel tiga gim dengan skor 15-21, 21-19, 16-21.
Hendra menilai penampilan Sabar/Reza makin menunjukkan perkembangan positif, terutama menjelang turnamen besar tersebut.
"Kalahnya sudah ada perlawanan lawan Fajar/Fikri ya. Dari sebelumnya dua kali kalah straight, ini bisa rubber dan juga mepet. Cuma, ya, mungkin masih banyak yang perlu ditingkatkan lagi," ujar Hendra.
Ia menambahkan bahwa detail permainan menjadi area utama yang terus diperbaiki jelang World Tour Finals yang digelar di Hangzhou, China, pada 17–21 Desember.
Menurut Hendra, faktor sering berjumpa sesama pemain Indonesia membuat pola permainan Sabar/Reza lebih mudah dibaca. Di sisi lain, ia menilai ketahanan dan konsistensi masih perlu ditingkatkan.
"Itu salah satunya juga, cuman dari ketahanan Fajar/Fikri juga lebih tahan," tutup Hendra.
Baca Juga: Bukan Unggulan, 5 Wakil Indonesia Justru Jadi Ancaman Serius di BWF World Tour Finals!
Berita Terkait
-
Bukan Unggulan, 5 Wakil Indonesia Justru Jadi Ancaman Serius di BWF World Tour Finals!
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Peluang Wakil Indonesia Lolos Kualifikasi WTF 2025, Siapa Susul Sabar/Reza?
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Bulu Tangkis Indonesia Berjaya di ASG 2025, Gondol 5 Emas & Ciptakan 3 Final 'Perang Saudara'!
-
Harga Tiket Indonesia Masters 2026 Dirilis, Mulai Rp40 Ribu! Lebih Murah dari Tahun Lalu
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 di Istora, Catat Tanggalnya!
-
BWF Umumkan Sejumlah Aturan Baru untuk Kompetisi Dunia dan Para-Bulu Tangkis
-
Arahan Prabowo: Kesejahteraan Atlet Prioritas Utama, Beasiswa LPDP dan Bonus Internasional Naik
-
FIBA Resmi Ubah Sistem Ranking Dunia, Poin Kini Bersifat Akumulatif
-
Thailand Dilanda Banjir, 10 Cabor Ini Dipindah Lokasi ke Bangkok
-
Kamboja Dikabarkan Mundur dari 8 Cabor SEA Games 2025, Judo hingga Sepak Bola
-
Terima Erick Thohir, Prabowo Kasih 3 Arahan Peningkatan Kesejahteraan dan Pembinaan Atlet Nasional
-
PB ABTI Optimistis Timnas Bola Tangan Indonesia Gondol Emas di SEA Games 2025