Suara.com - Ketua Umum Paguyuban Suporter Timnas Indonesia (PSTI), Ignatius Indro menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, karena telah meluangkan waktunya untuk berdiskusi dengan pengurus PSTI.
Hal ini disampaikannya usai melakukan audiensi dengan Menpora Amali di Gedung Graha, Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/4/2022). Turut hadir dalam pertemuan ini, Sekjen Abe Tanditasik, bagin legal PSTI Hazmin, perwakilan Ssaka dan staf Abdul Rochim. Sementara itu, Menpora Amali didampingi Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora Chandra Bhakti.
“Kami PSTI senang sekali bisa diterima Pak Menpora. Kita saling memberi masukan tentang bagaimana sepakbola terutama terkait dengan masuknya suporter di dalam Undang-undang Keolahragaan Nasional semoga ini dapat diimplemetasikan,” katanya.
Dalam kesempatan ini, Indro mengatakan, pihaknya menyambut baik adanya pasal yang mengatur suporter dalam Undang-undang nomor 11 tahun 2022 tentang Keolahragaan. Selain itu, dia juga mengapresiasi adanya Inpres No 3 Tahun 2019 tentang Pembangunan Percepatan Sepak Bola Nasional.
“Ini sangat postif dan saya menyambut baik. Ini sangat bagus menurut kami, Inpres itu kesempatan membangun Sepakbola, membuat blue print bagaimana sepakbola Indonesia, dan bekerja sama stakeholder (olahraga),” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Menpora Amali menilai, kehadiran pendukung atau suporter sepakbola sangat signifikan, terutama untuk memberi masukan kepada stakeholder olahraga. Menurutnya, berbeda melihat cabang olahraga dari dalam atau sebagai pengurus, dengan orang yang berada di luar atau bukan pengelola cabor.
“Suporter ini sebagai alat kontrol kalau federasi atau pimpinan cabor melenceng,” katanya.
Menpora Amali menegaskan bahwa selama ini suporter hanya menjadi konsumen saja. Namun saat ini, dengan adanya UU Keolahragaan, suporter menjadi bagian dari sepak bola. Saat ini, UU Keolahragaan tersebut diharapkan segara dibuat aturan turunannya terutama terkait suporter.
“Terimakasih Ketua Umum PSTI dan pengurus. Kita akan bersinergi untuk Sepakbola yang lebih baik,” harap Menpora Amali.
Baca Juga: Ketum PSSI Sampaikan Terimakasih kepada Menpora atas Dukungannya
Tag
Berita Terkait
-
Menpora Tegaskan Pemberangkatan Atlet di SEA Games 2021 Bukan Soal Anggaran
-
Menpora: Suporter Miliki Peran Signifikan dalam Sepak Bola Indonesia
-
Atlet Senam Sumsel Fajar Abdul Rohman Batal Berlaga di Sea Games, Karena Kemenpora Tak Ada Anggaran
-
Menpora Apresiasi Disiplin Suporter atas Keberhasilan Turnamen Pra Musim, Liga 1&2
-
Ketum PSSI Sampaikan Terimakasih kepada Menpora atas Dukungannya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur
-
Lengkap Sudah! Ini Susunan pembalap MotoGP 2026, Diogo Moreira Debut di Kelas Utama
-
Indonesia Raih 5 Medali di World Boccia Cup 2025, Gischa Zayana Tampil Gemilang
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026