Suara.com - Tim Indonesia untuk sementara tertinggal 0-1 dari Thailand dalam pertandingan semifinal cabang olahraga bulu tangkis nomor beregu putra SEA Games 2021, Selasa (17/5/2022).
Indonesia harus tertinggal dari Thailand setelah wakil pertama Merah Putih, Chico Aura Dwi Wardoyo kalah dari Kunlavut Vitidsarn.
Dalam pertandingan di Bac Giang Gymnasium, Bac Giang, Vietnam itu, kapten tim beregu putra Indonesia itu takluk dua game langsung dengan skor 14-21, 14-21.
Chcio yang secara peringkat dunia kalah dari Kunlavut yakni 44 berbanding 18 itu, tak berkutik pada gim pertama. Dia sama sekali tak mampu mendekati perolehan poin lawannya hingga kalah 14-21.
Kondisi serupa terjadi di gim kedua. Chico yang butuh kemenangan untuk melanjutkan pertandingan ke rubber game, kesulitan mengembangkan permainan. Dia terus mendapat tekanan dari Kunlavut hingga tertinggal 3-11 saat interval.
Pasca jeda, Chico mencoba bangkit di mana dia sempat mencatatkan empat poin beruntun guna menipiskan ketertinggalan menjadi 8-13 hingga 12-15.
Namun, Kunlavut tak membiarkan Chico mendapatkan momentum. Dia kembali memperlebar keunggulan lewat empat poin beruntun. Chico akhirnya kalah 14-21 di gim kedua.
Di partai kedua, Indonesia menurukan pasangan ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Mereka akan menghadapi Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.
Merujuk ranking dunia, Pramudya/Yeremia yang tengah on fire pasca meraih gelar juara Badminton Asia Championship 2022 lebih diunggulan. Mereka kini menempati ranking 16 dunia, berbanding 196 milik wakil Thailand.
Baca Juga: Jadwal Timnas PUBG Mobile di SEA Games Vietnam Hari Ini dan Link Live Streaming
Berita Terkait
-
Tim Putri Indonesia Hadapi Thailand di Final SEA Games 2021, Ini Sektor yang Jadi Andalan Rionny
-
Timnas Indonesia U-23 Jumpa Thailand di Semifinal SEA Games 2021, Harapan PSSI Kandas
-
Timnas Futsal Indonesia Kunci Medali di SEA Games 2021, Media Vietnam Takjub
-
Link Streaming Bulu Tangkis SEA Games 2021 Hari Ini Pukul 15.00 WIB: Indonesia vs Thailand
-
Tim Putri Indonesia Hadapi Thailand di Final SEA Games 2021, Rionny Mainaky: Sama-sama Punya Peluang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP