Suara.com - Kontingen Indonesia menambah dua medali emas pada Jumat pagi dalam upayanya mengejar Singapura dalam perebutan peringkat tiga besar klasemen medali SEA GAMES 2021 di Vietnam.
Lifter Eko Yuli Irawan menyumbang medali emas dari nomor 61kg putra, sementara pebalap sepeda Ayustina Priatna Delia keluar sebagai yang terbaik di disiplin road individual time trial.
Eko Yuli melanjutkan dominasinya dalam persaingan angkat besi di Asia Tenggara dan memastikan emas keenam SEA Games berturut turut setelah mencatatkan total angkatan 290kg, dengan rincian snatch 135kg dan clean and jerk 155kg di Hanoi Sports Training and Competition Center.
Sedangkan Ayustina mencatatkan waktu tercepat 40:08,445 detik demi mengalahkan pebalap sepeda Singapura Yiwei Luo (40:47,051) dengan margin 39 detik, dan atlet Thailand Phetarin Somrat di Hoa Binh Gymnastics and Sports Center.
Singapura nyaris terkejar, namun hari ini mereka juga menambah dua emas lewat Tsung Han Alvin Woo dari cabang olahraga xiangqi, sejenis catur tradisional asal China, perorangan putra dan menembak 10m air pistol beregu putri.
Dengan itu, Indonesia masih bertahan di peringkat empat mengantongi 44 medali emas, 61 perak dan 57 perunggu. Singapura masih unggul dengan 46 emas, 44 perak, dan 57 perunggu.
Tuan rumah Vietnam memborong 154 emas, 92 perak dan 88 perunggu di puncak tabel medali, diikuti Thailand dengan 62 emas, 69 perak dan 99 perunggu hingga pukul 14:00 WIB.
Berikut tabel klasemen medali SEA Games 2021 seturut laman resmi seagames2021.com hingga pukul 14:00 WIB seperti dikutip dari Antara .
Negara Emas Perak Perunggu Jumlah
Vietnam 154 92 88 334
Thailand 62 69 99 230
Singapura 46 44 57 147
Indonesia 44 61 57 162
Filipina 40 57 79 176
Malaysia 35 40 74 149
Myanmar 7 12 19 38
Kamboja 6 9 23 38
Laos 1 6 22 29
Brunei Darussalam 1 1 1 3
Timor Leste 0 2 1 3
Baca Juga: SEA Games 2021: Indonesia Tambah Dua Medali Emas dari Kano/Kayak
Berita Terkait
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Ulangi Rekor 30 Tahun Silam, Indonesia Lampaui Target Medali SEA Games 2025
-
Pesona Kierana Alexandra, Atlet 17 Tahun Pembawa Bendera Indonesia di Penutupan SEA Games 2025
-
Sejarah Apa yang Diukir Kontingen Indonesia usai Runner-up SEA Games 2025?
-
Kontingen Indonesia Kemas 91 Emas di SEA Games 2025 Sukses Lewati Target Awal
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026