Suara.com - Marques Bolden menjadi salah satu pemain kunci yang ikut mengantarkan timnas basket putra Indonesia mengukir sejarah luar biasa di ajang SEA Games 2021.
Bersama timnas basket putra Indonesia, Marques Bolden sukses mengamankan medali emas pertama kali dalam sejarah SEA Games.
Medali emas itu diraih timnas basket Indonesia setelah menumbangkan Filipina yang berstatus sebagai raja basket Asia Tenggara pada laga terakhir SEA Games 2021.
Dalam duel yang berlangsung di Thanh Tri District Sporting Hall, Hanoi, Minggu (22/5/2022), Marques Bolden dan kawan-kawan sukses menumbangkan perlawanan Filipina dengan skor 85-81.
Dengan kemenangan itu, timnas basket Indonesia sukses mengamankan peringkat teratas klasemen dengan koleksi 12 poin sekaligus mengungguli Filipina yang selama ini menjadi peraih tetap medali emas.
Pasalnya, ini menjadi medali emas pertama dalam sejarah SEA Games yang berasal dari bola basket putra. Sebelumnya, tak ada negara yang mampu menghentikan dominasi Filipina.
Profil Marques Bolden
Marques Bolden merupakan pebasket kelahiran Dallas, Texas, Amerika Serikat, pada 17 April 1998. Pebasket berusia 24 tahun itu saat ini berstatus sebagai anggota tim NBA G League, Salt Lake City Stars.
Marques Bolden mengawali kariernya bersama DeSoto High School. Saat menjadi pemain senior di klub itu, ia memang menjadi center yang diunggulkan.
Selanjutnya, Marques Bolden memilih untuk bergabung bersama Duke University yang berkompetisi di kompetisi divisi pertama kampus NCAA pada 2016.
Sayangnya, dia harus absen pada pertandingan awal di musim 2016/2017 karena mengalami cedera. Debutnya pun baru tercipta pada 3 Desember 2016 saat menghadapi Maine.
Setelah tiga tahun berkarier bersama Duke University, Bolden memutuskan untuk ambil bagian pada NBA Draft tahun 2019.
Bergabung bersama Cleveland Cavaliers pada 2019 menjadi karier profesional pertamanya di dunia basket, terutama NBA.
Namun, ia tak langsung bermain bersama tim utama karena harus diturunkan ke klub satelit Cleveland Cavaliers, yakni Canton Charge, yang berkompetisi di NBA G League.
Pada 30 November, Bolden mendapatkan kontrak dari Cleveland Cavaliers dengan durasi selama dua musim. Setelah kontraknya berakhir, ia sempat bergabung ke Utah Jazz.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Derrick Michael, Wonderkid yang Bawa Timnas Basket Indonesia Raih Medali Emas SEA Games
-
Brad Maloney Tak Terima Malaysia Kalah dari Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
-
Timnas Indonesia Andalkan Skuad SEA Games saat Hadapi Bangladesh di FIFA Matchday
-
Timnas Indonesia U-23 Krisis Pemain saat Lawan Malaysia, Adi Satryo Sempat Berlatih Jadi Outfield Player
-
Profil Milos Pejic, Pelatih yang Torehkan Tinta Emas untuk Timnas Basket Indonesia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga