Suara.com - Ganda Campuran Tanah Air, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies harus tersingkir dari Indonesia Masters 2022 usai dikalahkan pasangan Korea Selatan Kang Min-hyuk/Seo seung-jae di babak 16 besar, Kamis (9/6/2022).
Bermain di Istora, Senayan, Jakarta, Ahsan/Hendra kalah 19-21, 21-18, 19-21. Adapun dua pasangan andalan Indonesia ini mendapat perlawanan sengit dari Kang/Seo.
"Pertama tetap mengucapkan syukur meskipun kita kalah harus diakui lawan juga lebih baik dari kita. Saya sendiri sering melakukan kesalahan di poin-poin krusial," kata Ahsan usai pertandingan.
Ahsan mengakui ada masalah di bagian lututnya. Alhasil, ada sedikit rasa sakit akibat dengkul yang memar karena terjatuh.
"Tadi, kan pas jatuh agak kebentur agak kencang ya, itu terasa agak sakit. Tapi saya tidak mau pikirin itu, saya hanya mikir bagaimana caranya bisa tetap menghasilkan poin," terangnya.
"Kayaknya sih memar ya bukan ketarik atau gimana, jadi nanti di kompres atau diterapi. Tadi pas kena di dengkulnya agak terasa tapi saya tidak mau dijadikan alasan karena lawannya memang lebih baik," ia menambahkan.
Sementara itu, Hendra mengaku kekalahan ini buah dari banyak melakukan kesalahan. Ia berjanji akan melakukan evaluasi agar bisa maksimal lagi di Indonesia Open 2022.
"Mungkin banyak melakukan kesalahan sendiri ya, jadi beberapa poin mati sendiri sampai akhirnya di balik, malah kalah. Itu seharusnya jangan terjadi," ujar Hendra.
"Ya ada sekitar lima hari, ya mungkin recovery dulu terus juga balikin feel-nya lagi buat minggu depan," pungkasnya.
Baca Juga: Indonesia Masters 2022: Disingkirkan Wakil India, Gregoria Akui Kondisinya Drop
Berita Terkait
-
All England 2025: Sabar/Reza Optimis Dilatih Hendra Setiawan
-
Hendra Setiawan Debut di All England 2025 Sebagai Pelatih, Ini Kata SabRez
-
Hendra Setiawan Siap Debut di All England 2025, Jadi Pelatih Sabar/Reza
-
Hendra Setiawan Dampingi SabRez ke All England 2025, Debut Jadi Pelatih?
-
13 Tahun Berjaya! Kilas Balik Prestasi Gemilang The Daddies, Hendra/Ahsan
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
-
Indonesia International Challenge 2025: 7 Tunggal Putra Tuan Rumah Melaju ke Perempat Final
-
Mesin Catur Ibu Kota Kian Panas! DKI Pertahankan Gelar Juara Umum Kejurnas 2025
-
Domino Bisa Naik Kelas Jadi Olahraga Prestasi Lewat IDoT 2025
-
Rivan Nurmulki dan Fahreza Rakha Berpeluang Raih Quatrick Emas Medali SEA Games