Suara.com - Kontingen berbagai negara ASEAN memuji kinerja dan fasilitas penyelenggaraan cabang olahraga para panahan ASEAN Para Games 2022 yang berlangsung di Stadion Kota Barat, Kota Surakarta.
"Mereka memberikan pujian pada kita untuk pelaksanaan ASEAN Para Games 2022 ini sangat baik, kontingen difasilitasi sejak awal kedatangan di bandara, hotel, konsumsi, pelayanan waktu perlombaan, dan sebagainya," ujar Asisten Manajer Kompetisi Para Panahan ASEAN Para Games 2022 Ibnu Mawarta di Solo, Rabu (3/8/2022).
Cabang para panahan berlangsung di Lapangan Kota Barat. Lapangan ini sebelumnya merupakan lapangan sepak bola yang dipersiapkan sebagai tempat latihan bagi para pemain sepak bola dalam menghadapi Piala Dunia U-20.
Rumput yang telah diatur sedemikian rupa, pun demikian dengan tempat keluar-masuk para penonton menjadi daya tambah tersendiri dalam kelancaran pelaksanaan ASEAN Para Games cabang para panahan.
Ibnu mengatakan pujian itu membuktikan keberhasilan panitia penyelenggara dalam menggelar kejuaraan besar tingkat regional yang didukung oleh berbagai pihak terkait.
"Dari kontingen asing tidak ada masalah, justru secara umum mereka menyampaikan pujian itu melalui komentar-komentar pada kita," katanya.
Selain dari kontingen, situasi penonton yang hadir juga dinilai sangat kondusif dan terkendali. Sebab, panitia penyelenggara sudah melakukan skema pengaturan penonton yang hadir untuk mengarahkan langsung menuju tribun guna mengantisipasi kendala yang mungkin terjadi.
Ibnu yang juga Ketua Bidang Perlombaan dan Perwasitan Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (PB Perpani) berharap pergelaran ASEAN Para Games 2022 akan mendorong perkembangan olahraga nasional, khususnya bagi cabang olahraga para panahan.
"Mudah-mudahan ke depan dengan adanya ASEAN Para Games khususnya di para-archery ini untuk pembinaan prestasi khususnya atlet penyandang disabilitas lebih meningkat lagi, secara khusus panahan lebih meningkat lagi," ujar Ibnu.
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022: Sabet Emas Para Renang, Tangkilisan Steven Sualang Perbaiki Rekor
Berita Terkait
-
ASEAN Para Games 2025: Kontingen Indonesia Tiba di Nakhon Ratchasima, Langsung Geber Latihan
-
ASEAN Para Games 2025: Para Atletik Indonesia Tak Terbebani Target 25 Emas
-
NPC Indonesia Apresiasi Pertemuan dengan Menpora Erick Thohir, Kejar Target 120 Emas di Thailand
-
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi dan Kepedulian Terhadap Atlet Disabilitas
-
Hasil Paralimpiade: Audi Comeback Gemilang, Indonesia Makin Dekat dengan Medali!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
ASEAN Para Games 2025: Kontingen Indonesia Tiba di Nakhon Ratchasima, Langsung Geber Latihan
-
Anders Antonsen Kembali Mundur dari India Open, Pilih Bayar Denda Rp84 Juta
-
Jonatan Christie: Christo Popov Pemain Bagus, Kidal Lagi
-
Jadwal Perempat Final India Open 2026: Putri KW vs An Se-young, Jonatan Christie vs Christo Popov
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Jonatan Christie Antusias Jumpa Christo Popov di Perempat Final India Open 2026
-
Putri Kusuma Wardani Hadapi An Se-young di Perempat Final India Open 2026
-
Daftar Pemain Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2026: Anthony Ginting Kembali, Alwi Farhan Absen
-
Kalahkan Popsivo Polwan, Pelatih Gresik Phonska Merasa Belum Sesuai Harapan