Suara.com - Sirkuit Silverstone akhir pekan ini akan menggelar MotoGP untuk ke-12 kalinya di sirkuit Inggris itu sejak Kejuaraan Dunia MotoGP kembali digelar di sana pada 2010, menyusul jeda selama 23 tahun.
Grand Prix yang pertama kali digelar di Silverstone berlangsung pada 1977 dan juga merupakan balap sepeda motor pertama yang dihelat di daratan Inggris.
Sebelum 1977, seri kejuaraan dunia di Inggris bertempat di lintasan sepanjang 60,72km di Sirkuit Isle of Man TT sejak 1949.
Balapan kemudian dipindah dari Isle of Man karena alasan keamanan.
Layout asli sirkuit itu, sepanjang 4,71km, dipakai balapan dari 1977 hingga 1986 dan lap tercepat di sana dibuat oleh Kenny Roberts, yang membalap untuk Yamaha pada 1983 dengan kecepatan rata-rata 192,2kpj.
Statistik MotoGP mencatat Grand Prix Inggris digelar secara beruntun dalam 10 tahun di Sirkuit Silverstone, sebelum ajang itu dipindah ke Donington Park pada 1987. GP Inggris kembali ke Silverstone pada 2010 dengan menggunakan layout lintasan yang telah diubah menjadi sepanjang 5,9km.
Namun demikian, tiada balapan digelar di sana pada 2018 karena kondisi trek dan pada 2020 karena pandemi.
Jorge Lorenzo menjadi pebalap tersukses di Silverstone pada era MotoGP dengan meraih tiga kemenangan pada 2010, 2012 dan 2013.
Kemenangan Yamaha di kelas premier di Silverstone dipersembahkan oleh Fabio Quartararo (2021). Yamaha menjadi pabrikan paling sukses di Silverstone dengan delapan kemenangan, termasuk lima di kelas MotoGP: Jorge Lorenzo (2010, 2012, 2013), Valentino Rossi (2015) dan Fabio Quartararo (2021).
Baca Juga: Francesco Bagnaia Tak Ingin Kehilangan Momentum Setelah Jeda Paruh Musim MotoGP 2022
Sementara itu, Alex Rins mempersembahkan kemenangan untuk Suzuki pada 2019. Suzuki tercatat meraih enam kemenangan kelas premier di Silverstone.
Pada 2016, Maverick Vinales mempersembahkan kemenangan pertama bagi Suzuki di MotoGP sejak Chris Vermuelen memenangi balapan basah GP Prancis 2007. Itu merupakan podium pertama Suzuki di era MotoGP dan kemenangan pertama bagi pabrikan itu di Silverstone sejak Franco Uncini memenangi balap 500cc di GP Inggris 1982.
Sedangkan Honda merasakan podium teratas Silverstone lewat kemenangan Marc Marquez pada 2014 dari pole position.
Honda memiliki lima kemenangan kelas premier di trek itu termasuk dua di kelas MotoGP sejak 2010 dengan Casey Stoner (2011) dan Marquez (2014). Tahun lalu, Pol Espargaro menjadi pebalap tercepat Honda di P5 setelah untuk pertama kalinya mempersembahkan pole untuk Honda.
Ducati mengantongi satu kemenangan kelas premier di Silverstone lewat Andrea Dovizioso pada 2017. Podium lainnya yang diraih Ducati di Silverstone adalah P2 Danilo Petrucci dan P3 Dovizioso pada 2015.
Pada 2021, Aleix Espargaro finis P3 di Inggris, yang menjadi podium perdana Aprilia sejak era MotoGP pada 2002 dan kali pertama bagi pabrikan Italia itu di kelas premier sejak Jeremy McWilliams naik mimbar Doningtong Park pada 2000.
Berita Terkait
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Tak Terobsesi Rekor, Marc Marquez Tetap Waspadai Momen Turunnya Prestasi
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Marc Marquez: Kami Butuh Pecco Kembali ke Levelnya
-
5 Motor Sport Bekas Ala MotoGP Harga Miring untuk Tampil Gaya saat Sunmori
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP