Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal dan Melati Daeva Oktavianti berhasil melaju ke babak 16 besar Indonesia International Challenge 2022 yang digelar pada 11-16 Oktober 2022 di Kota Malang, Jawa Timur.
Hafiz dan Melati melaju ke babak 16 besar Indonesia International Challenge 2022 usai mengalahkan pasangan China Taipei, Chen Cheng Yu dan Hsieh Yu Ying dengan skor 21-8 dan 21-11.
"Mungkin kita main normal aja, tapi dari lawan banyak mati (langkah) sendiri, jadi kita lebih mudah," kata Hafiz, di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (12/10/2022).
Hafiz menjelaskan, salah satu kendala yang dihadapi pada pertandingan tersebut hanya masalah angin yang sedikit mengganggu. Namun, kendala tersebut tidak memberikan masalah pada penampilannya bersama Melati.
Menurutnya, meski baru dipasangkan dengan Melati, ia mengakui tidak banyak mengalami kesulitan. Terlebih keduanya sering berlatih bersama sejak masih berada di Pelatnas Cipayung beberapa waktu lalu.
"Kita sudah sering latihan bersama dulu, tinggal komunikasi sedikit-sedikit saja di lapangan," katanya seperti dikutip Antara.
Sementara itu, Melati menambahkan, saat ini ia bersama Hafiz akan fokus pada tiap-tiap pertandingan yang akan dilakoni. Untuk persiapan pada babak 16 besar, ia akan berusaha untuk menjaga kondisi, sementara untuk permainan akan disesuaikan di lapangan.
"Jaga kondisi untuk besok, kedua untuk permainan kita mencoba normal dulu saja. Besok, karena belum pernah ketemu lawan, jadi kita lihat di lapangan seperti apa," ujarnya.
Dalam turnamen yang akan digelar pada 11-16 Oktober 2022 tersebut, diikuti oleh 238 atlet dari 13 negara. Para pemain berlevel internasional itu diantaranya datang dari Austria, Kanada, China, Estonia, India, Jepang, Korea, Malaysia, Myanmar, Singapura dan Amerika.
Baca Juga: Gelar Turnamen Internasional di Malang, PBSI Perhatikan Kualitas Minuman Atlet
Dalam turnamen dengan hadiah 15 ribu dolar Amerika Serikat (AS) tersebut, diikuti 132 orang pemain dari luar negeri dan sisanya dari dalam negeri.
Tag
Berita Terkait
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
9 Turnamen Bulu Tangkis Internasional yang Digelar di Indonesia pada 2026
-
Dicatat! Jadwal Lengkap Turnamen Bergengsi Bulu Tangkis Dunia Sepanjang Tahun 2026
-
Terima Bonus Rp2 Miliar, Alwi Farhan akan Investasikan untuk Beli Tanah hingga Rumah
-
SEA Games 2025: Bulu Tangkis Indonesia Sabet Gelar Maksimal di Tunggal Putra
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit
-
Satya Wacana Datangkan Pemain Timnas Ukraina untuk IBL 2026, Jebolan Liga Bulgaria