Suara.com - Dua ganda campuran Indonesia Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani dan Rafli Ramanda/Az-Zahra Putri Dania tampil apik hingga babak ketiga Kejuaraan Dunia Junior 2022 atau BWF World Junior Championships (WJC).
Pada babak kedua yang bergulir di Palacio de Deportes de Santander, Santander, Spanyol, Selasa (25/10/2022) waktu setempat, Faza/Jessica yang diuntungkan karena mendapatkan bye pada babak pertama, mengawali laga menghadapi Andrei Schmidt/Emili Parsim dari Estonia.
Pasangan unggulan kesembilan ini tanpa kesulitan menyingkirkan lawannya itu dengan 21-9, 21-8.
"Rasanya sudah ingin sekali turun bertanding. Kami sudah sepekan lebih di sini, diisi untuk latihan dan mendukung tim di beregu. Lega akhirnya kesempatan bertanding itu datang juga," kata Jessica dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa seperti dikutip dari ANTARA.
"Lawan memang belum terlalu kuat jadi kami coba untuk beradaptasi dengan lapangan dan mematangkan pukulan-pukulan. Sejauh ini semua baik hanya memang lampunya agak silau. Senang bisa bertanding di sini dapat kemenangan," timpal Faza.
Selanjutnya, Faza/Jessica akan menghadapi wakil Korea Selatan Sung Ju Park/Kyung Jin Choi yang melaju ke babak ketiga usai mengalahkan pasangan Hong Kong Fu Chuen Po/Chan Wing Lam dengan 21-12, 21-4.
"Besok, main depannya harus lebih berani. Hari ini, saya masih ragu-ragu mungkin karena memang partai pertama jadi butuh penyesuaian," kata Jessica.
"Target kami ke semifinal dulu tapi perjalanan akan panjang jadi coba fokus satu pertandingan ke satu pertandingan dulu," sambung Faza.
Pada pertandingan lainnya, Rafli Ramanda/Az-Zahra Putri Dania juga sukses melaju ke babak 32 besar usai mengalahkan Safin Noor/Zheng Yan Li dari Singapura dengan 21-13, 21-12.
Baca Juga: Hasil French Open 2022: Apriyani/ Fadia Kandas di Babak Pertama
Rafli/Dania selanjutnya menghadapi wakil tuan rumah sekaligus unggulan delapan, Rodrigo Sanjurjo/Nikol Carulla, yang melaju setelah mengalahkan ganda campuran Ukraina Oleksii Titov/Sofiia Lavrova, 21-19, 21-18.
Tag
Berita Terkait
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Debut di Malaysia Open 2026, Faza/Aisyah Bertekad Tampil Lepas
-
9 Turnamen Bulu Tangkis Internasional yang Digelar di Indonesia pada 2026
-
Dicatat! Jadwal Lengkap Turnamen Bergengsi Bulu Tangkis Dunia Sepanjang Tahun 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP