Suara.com - Pebulu tangkis nasional Hendra Setiawan memberikan masukan kepada pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto agar tidak terbebani dengan status peringkat satu dunia yang kini mereka raih.
Menurut juara Olimpiade Beijing 2008 itu, Fajar/Rian harus lebih percaya diri setelah menduduki posisi tertinggi dan tak lupa agar mampu menjaga konsistensi permainan.
"Jangan dijadikan beban, malah harus jadi lebih percaya diri. Berada di ranking satu harus lebih yakin dan percaya diri," ujar Hendra dalam kesempatan di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat seperti dimuat Antara.
Berdasarkan catatan Federasi Badminton Dunia (BWF) dalam laman resminya, pasangan Fajar/Rian melesat menduduki peringkat satu dunia pada pekan ke-52 2022 dengan menggeser pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang sebelumnya menguasai posisi teratas selama 14 pekan.
Fajar mengaku sangat bersyukur dengan hasil membanggakan yang didapat pada akhir tahun 2022, apalagi ia dan Rian sempat terpuruk pada awal tahun karena hasil yang tidak sesuai harapan.
Dengan menduduki peringkat satu dunia, pasangan berjuluk FajRi itu mengakhiri dominasi posisi teratas yang dipegang Hoki/Kobayashi sejak pekan ke-38 atau pada 20 September.
Fajar mengaku semakin termotivasi untuk mempertahankan prestasi dan mencetak gelar bergengsi lainnya pada turnamen 2023.
"Yang pasti jangan jadikan beban, jadikan motivasi dari peringkat satu ini. Semoga mainnya terus konsisten dan lebih baik lagi," ungkap Fajar.
Keberhasilan Fajar/Rian turut mengembalikan status peringkat satu pada Indonesia. Sebelumnya, Hoki/Kobayashi merebut tahta tersebut dari pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon setelah bertahan selama kurang lebih lima tahun sejak September 2017.
Baca Juga: Mohammad Ahsan "The Daddies" Puas dengan Performa Selama Musim 2022
Status peringkat satu dunia menambah kebanggaan pebulu tangkis asal klub SGS PLN Bandung itu, yang lebih dulu meraih penghargaan "Most Improved Player of the Year" dari BWF pada awal Desember.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung
-
The Gypsy King Is Back! Tyson Fury Tantang Arslanbek Makhmudov April Mendatang
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Andalkan Bintang Baru Lawan Garuda Jaya
-
Surabaya Samator Optimistis Kalahkan Garuda Jaya di Laga Terakhir Putaran Pertama Proliga 2026
-
Kekalahan Raymond/Joaquin di Final Jadi Sorotan
-
Care for Sumut Charity Run: Berlari di GBK untuk Bantu Korban Banjir Sumatera Utara
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik
-
Performa Atlet Jadi Prioritas, PBSI Percayakan Le Minerale sebagai Official Mineral Water
-
Rahasia Indonesia Lampaui Target di ASEAN Para Games 2025, Raih 392 Medali!