Suara.com - Timnas bola voli putra Indonesia tergabung di grup F pada Asian Games Hangzhou, bersama dengan Jepang, Filipina dan Afghanistan.
Dilansir dari keterangan resmi PP PBVSI, Kamis, Indonesia yang menempati pot kedua akan menghadapi Jepang, Filipina dan Afghanistan pada Asian Games Hangzhou yang memainkan cabang olahraga bola voli pada 19-26 September mendatang.
Sebanyak 19 negara akan tampil pada cabang olahraga bola voli putra Asian Games, yang nantinya akan terbagi ke dalam enam grup A sampai F. Setiap grup dihuni oleh tiga negara terkecuali grup F yang bakal dihuni oleh empat negara.
Pengundian grup dilaksanakan di Hangzhou, China, Kamis siang waktu setempat. Bukan hanya cabang bola voli yang diundi, namun semua cabang olahraga lain yang diperlombakan.
Rencananya setiap pertandingan bola voli akan dilangsungkan di Hangzhou Gymnasium, Hangzhou, China.
Sebelum tampil pada Asian Games 2022 pada 19 September mendatang, timnas Indonesia dijadwalkan akan melakoni sejumlah rentetan turnamen di antaranya SEA V League 2023 putaran kedua yang mulai berlangsung pada 28 Juli dan AVC Challange Cup Teheran, Iran 2023 yang akan berlangsung mulai 18 hingga 26 Agustus mendatang.
Manajer voli putra timnas Indonesia Loudry Maspaitella mengaku belum mengetahui kekuatan Jepang yang berpartisipasi dalam Asian Games 2022.
Namun, jika Jepang mengirim tim yang juga berkompetisi di Volleyball Nations League (VNL) sebagai tim teratas di peringkat ketiga voli dunia, tentu akan menambah tingkat persaingan grup F begitu ketat.
Loudry Maspaitella meyakini timnas Filipina akan menurunkan skuad terbaik mereka untuk bersaing di Asian Games 2022 kali ini.
Namun, Loudry memberikan keterangan bahwa untuk tim Afghanistan, timnas Indonesia tidak memiliki referensi yang cukup tentang kekuatan mereka karena mereka bahkan akan turun dengan tim putra dan putri.
Dilansir dari laman resmi PBVSI, Jumat (28/7/2023) seperti dimuat Antara, berikut pembagian grup cabang olahraga voli ASian Games 2022:
Grup A
China
Kyrgyzstan
Kazakhstan
Grup B
Iran
Nepal
Bahrain
Grup C
Korea Selatan
India
Kamboja
Grup D
China Taipei
Pakistan
Mongolia
Grup E
Qatar
Thailand
Hong Kong
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Daftar 21 Wakil Merah-Putih di Indonesia Masters 2026, Ada Pasangan Multinasional
-
Satu-satunya Ganda Putra di India Open 2026, Sabar Karyaman Gutama Mohon Doa
-
Reza Pahlevi Soroti Kondisi Shuttlecock di India Open 2026
-
Dominan Sejak Awal, Sabar/Reza Amankan Tiket 16 Besar India Open 2026
-
Dua Wakil Indonesia Mulai Perjuangan di India Open 2026 Hari Ini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya