Suara.com - Ganda putri dari Suara.com Dita Alvinasari/Ruth Meliana berhasil meraih runner up di Turnamen Piala Ketua PBSI Sleman yang mempertandingan lomba bulutangkis antar wartawan pada Sabtu (16/9/2023) yang digelar di GOR Finarsih, Kabupaten Sleman.
Kontingen Suara.com mengirimkan lima wakil di Turnamen Piala Ketua PBSI Sleman yang terdiri dari dua ganda putri serta tiga ganda putra.
Pasangan ganda putri Dita/Lian berhasil masuk podium sebagai runner up. Mereka bertanding di final melawan pasangan Ken/Nuzul dari Radio RTV.
Pertandingan final ganda putri Turnamen Piala Ketua PBSI Sleman berlangsung sengit. Nyatanya pasangan Dita/Lian bertanding hingga rubber game atau tiga set.
Pada set pertama pasangan Ken/Nuzul sempat mendominasi pertandingan. Mereka pun unggul 11-9 di interval pertama dari ganda putri Suara.com.
Walaupun sempat mengejar, Dita/Lian harus mengakui kemenangan lawan dengan skor 21-17 di set pertama.
Lanjut di set kedua barulah ganda putri Suara.com yang berbalik unggul dari awal pertandingan. Mereka mendominasi dalam laga yang saling berbalas lob dengan skor 11-4.
Meski lawan menekan, tapi ganda putri Suara.com tetap tenang dan percaya diri menjaga keunggulan. Pada akhirnya Dita/Lian sukses memaksa laga lanjut ke rubber game karena memenangkan set kedua dengan skor 21-13.
Pada set terakhir, pertandingan berlangsung sangat seru. Kejar-kejaran angka terjadi hingga skor 5-5. Sayangnya ganda putri Ken/Nuzul unggul 11-9.
Baca Juga: Ratri/Khalimatus Rebut Emas Ganda Putri Para Badminton International 2023
Dita/Lian yang tertinggal nyatanya bisa tenang meski tertinggal. Mereka mampu mengejar skor hingga 16-16 dan pertandingan berlangsung dramatis.
Lawan juga sempat mencapai match poin lebih dulu. Akan tetapi, Dita/Lian memaksakan deuce. Sayangya ganda putri Suara.com kurang tenang dan kalah dramatis 22-20.
Dita Alvinasari sendiri menanggapi kekalahan ini karena kurang beruntung. Di sisi lain, Lian mengaku agak grogi karena suasana di Turnamen Piala Ketua PBSI Sleman yang meriah.
"Kurang bejo (beruntung)," ucap Dita setelah pertandingan.
Meski gagal juara dan meraih runner up, pasangan Dita/Lian mengaku puas dengan penampilan mereka yang bisa menyumbangkan satu piala di Turnamen Piala Ketua PBSI Sleman.
Berita Terkait
-
Kontroversi Berat Badan Rehan Naufal Usai Foto Perut Buncitnya Viral, PBSI Klarifikasi
-
Biodata dan Profil Rehan Naufal Kusharjanto, Perut Buncitnya Sebagai Atlet Badminton Disorot
-
Apriyani/Fadia Ungkap Kunci Kemenangannya di Babak 16 Besar Hong Kong Open 2023
-
Hong Kong Open 2023 Day 1: Dua Wakil Ganda Putri Indonesia Perang Saudara
-
Pelatih Minta Apriyani/Fadia Berusaha Maksimal Demi Poin Olimpiade Paris
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
-
Indonesia International Challenge 2025: 7 Tunggal Putra Tuan Rumah Melaju ke Perempat Final