Suara.com - Perjalanan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti pada turnamen French Open 2023 dipastikan berlanjut ke semifinal setelah mengalahkan ganda putri Jepang, Sayaka Hirota / Yuki Fukushima, Jumat (27/10).
Apri / Fadia tampil percaya diri dan berusaha melupakan kekalahan pada pertemuan sebelumnya, hingga akhirnya memetik kemenangan dua gim langsung 21-16, 21-19.
"Saya tidak berpikiran kejadian Asian Games kemarin saat harus mundur melawan mereka. Saya coba menepis ketakutan itu, saya bilang ke Fadia untuk main normal karena saya ke sini tujuannya bertanding untuk menang. Alhamdulillah kekuatan kaki saya sudah kembali lebih baik," tutur Apriyani dalam rilis resmi PBSI, Jumat (27/10).
Hal itu diungkapkan Apriyani sehubungan dengan pertemuan terakhir kontra Hirota / Fukushima di Asian Games 2022 awal Oktober. Saat itu pasangan Indonesia itu terpaksa mundur pada gim pertama akibat cedera yang dialami Apriyani, saat skor 3-15.
Pertandingan hari ini menjadi pertemuan kelima bagi kedua pasangan, oleh sebab itu Apri / Fadia juga sudah memahami pola dan karakter ganda putri asal Jepang tersebut.
Apri / Fadia sudah menyiapkan strategi yang mereka usung sejak awal pertandingan. Mereka pun sukses meredam perlawanan Hirota/Fukushima untuk merebut tiket semifinal turnamen level BWF Super 750 tersebut.
"Kami sudah sering bertemu dan hari ini kami merasa kami lebih siap, sudah tahu harus main dengan pola seperti apa. Dan itu bisa kami terapkan dengan lebih telaten," kata Fadia.
Keberhasilan mereka melalui perempat final French Open merupakan hasil yang menggembirakan, karena mereka menjadi satu-satunya ganda putri Indonesia yang masih bertahan di French Open.
Meski begitu, mereka tak mau larut dalam kesenangan karena tugas mereka masih cukup berat. Rasa percaya diri yang kembali dirasakan Apri/Fadia akan mereka simpan untuk meladeni lawan berat di semifinal, Sabtu.
Baca Juga: Rekap French Open 2023: Tujuh Wakil Indonesia Lolos Perempat Final
"Laga semifinal besok melawan Liu Sheng Shu / Tan Ning (China) akan menjadi pertemuan pertama kami. Akan ramai dan kami harus mewaspadai tenaga mereka yang lumayan besar," pungkas Fadia.
Berita Terkait
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Langkah Fadia/Tiwi Terhenti di Perempat Final Indonesia Masters 2026
-
Lolos ke Perempat Final Indonesia Masters 2026, Kerja Sama Pasangan Baru Apri/Lanny Semakin Matang
-
Bongkar Pasang Ganda Putri 2026: Alasan Karel Mainaky Ambil Keputusan Besar
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Hasil Proliga 2026 Seri Gresik Hari Ini: Megatron Menggila, Pertamina Enduro Hajar Medan Falcons
-
Hasil Proliga 2026 Putri Hari Ini: Poppy Aulia Bawa Electric PLN Gilas Popsivo Polwan
-
Aihi Takano Ikut Serta, Indonesia Womens Open 2026 Resmi Bergulir di BSD
-
Awal Musim Sempurna, Bernard Van Aert Raih Medali Emas di Track Asia Cup India
-
Ana/Trias Singkirkan Unggulan Teratas, Sukses Melaju ke Semifinal Thailand Masters 2026
-
Tunggal Putra Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Thailand Masters 2026
-
Hasil Thailand Masters 2026: Bungkam Unggulan 4, Ubed ke Semifinal!
-
Jadwal Proliga Gresik Hari Ini: Klub Megawati Hangestri Hadapi Medan Falcons
-
Link Live Streaming Thailand Masters 2026: 12 Wakil Indonesia Berjuang ke Semifinal
-
Gresik Phonska Tidak Terkalahkan Sepanjang Putaran Pertama Proliga 2026