Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhamad Rian Ardianto mengaku tidak ada tekanan untuk mempertahankan gelar juara Malaysia Open setelah melaju ke babak 16 besar turnamen tersebut pada tahun ini.
Fajar / Rian melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2024 setelah menaklukkan pasangan Kanada, Dong Adam /Nyl Yukara dua gim langsung dengan skor akhir 21-16, 21-13 pada babak 32 besar di Lapangan 3 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (9/1/2024).
"Tidak ada tekanan sebagai juara bertahan. Gelar juara kan tahun lalu tapi sekarang dari nol lagi dan itu memotivasi kami untuk mengembalikan kepercayaan diri," kata Fajar Alfian dalam rilis resmi PBSI, Selasa.
Setelah memastikan diri melaju ke babak 16 besar, Fajar / Rian kini ditunggu pasangan Taiwan Fang-Chih Lee / Fang-Jen Lee, yang pada babak 32 besar menaklukkan pasangan India Arjun / Dhruv Kapila dengan skor 21-16, 21-19.
Fajar pun mengaku ia dan Rian akan mempersiapkan laga melawan Fang-Chih / Fang-Jen dengan baik untuk mengakhiri rekor buruk setelah takluk dua kali pada dua pertemuan di 2023 yakni di Madrid Spain Masters dan Hong Kong Open.
"Di babak 16 besar bertemu pasangan Taiwan, tidak mudah karena kami tertinggal rekor pertemuan 0-2 dan mereka punya permainan yang sangat baik dan kesabaran yang baik juga. Tapi kami mau mempersiapkan strategi untuk menghadapinya," tekad Fajar.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Perang Saudara Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Duel Sesama Wakil Garuda Pastikan Satu Tiket Semifinal
-
Leo/Bagas Bersua Fajar/Fikri di Babak 16 Besar Indonesia Masters 2026
-
Debut di Istora Sebagai Ganda Baru, Shohibul Fikri Ungkap Kesan Berpasangan dengan Fajar Alfian
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026