Suara.com - Boston Celtics mengalahkan Miami Heat dengan selisih angka sampai 33 poin, yakni 143-110 dalam pertandingan yang mengulang laga Final NBA Wilayah Timur 2023, di Kaseya Center Miami Florida, Jumat (26/1/2024) WIB.
Bintang Celtics Jayson Tatum mencetak 26 poin, Kristaps Porzingis menyumbang 19 poin sebelum pergelangan kaki kirinya terkilir, dan memantapkan Celtics dengan kemenangan ke-35 musim ini.
“Pertandingan ini benar-benar bagus, namun secara keseluruhan tidak ada artinya jika kami tidak mengambil pelajaran yang diperlukan dan menerapkannya pada pertandingan berikutnya,” kata pelatih Celtics Joe Mazzulla seperti dikutip dari laman resmi NBA seperti dimuat Antara.
Celtics menguasai permainan sepanjang laga. Sejak awal sampai akhir, mereka unggul dan tak mendapat perlawanan berarti hingga sempat unggul 34 poin.
Celtics mencetak 22 kali tembakan tripoin dari 40 percobaan, atau akurasi 55 persen. Secara keseluruhan, Celtics memiliki akurasi tembakan dari permainan terbuka sampai 63,7 persen, 51 dari 80.
Jaylen Brown mencetak 18 poin, Jrue Holiday menyumbang 17 poin, dan Derrick White 15 poin untuk Celtics yang merupakan tim teratas NBA musim 2023-2024. Mereka mencatat 35 menang dan 10 kalah. Celtics telah menang dua kali dari dua pertemuan melawan Heat yang mengalahkan mereka di babak final NBA Wilayah Timur musim lalu.
Skor hingga 143 poin tersebut merupakan poin terbanyak yang pernah dicetak oleh Boston Celtics melawan Miami. Selain itu, selisih 33 poin di akhir laga juga merupakan kemenangan terbesar Celtics atas Heat dalam 172 pertemuan kedua klub, termasuk pada babak playoff. Celtics menembak 64 persen dan memenangkan pertarungan rebound 47-31.
Bam Adebayo dan Tyler Herro masing-masing mencetak 19 poin untuk Miami Heat. Sementara pemain andalan Heat, Jimmy Butler hanya mencetak 17 poin di laga itu. Kekalahan ini adalah yang kelima secara beruntun bagi Heat.
Selanjutnya, Celtics akan menjamu Los Angeles Clippers pada Minggu (28/1), dan Heat akan mengunjungi New York Knicks di hari yang sama.
Baca Juga: Media Kirgistan Ikut Ramaikan Kelolosan Timnas Indonesia ke 16 Besar Piala Asia 2023
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026
-
Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Kalah di Final, Gelar Ganda Putra Jatuh ke Malaysia
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026