Suara.com - Kapan pevoli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi jalani debut di Liga Turki bersama Manisa BBSK?
Manisa BBSK musim ini menatap ambisi besar: promosi ke Sultanlar Ligi, kasta tertinggi voli Turki.
Kompetisi akan dibagi dalam dua grup. Megawati bersama Manisa masuk ke Grup A, bersaing dengan klub-klub tangguh seperti Fenerbahce Istanbul, Izmir Altinordu, Canakkale, hingga Mugla Bodrumspor.
Liga akan kick-off pada 4 Oktober 2025, tanggal yang juga berpotensi menjadi debut resmi Megawati di lapangan Turki.
Paruh pertama berlangsung hingga 13 Desember, dilanjutkan paruh kedua mulai 20 Desember sampai 15 Maret 2026.
Hanya empat tim teratas dari tiap grup yang bisa melaju ke fase berikutnya, berebut tiket promosi.
“Target kami jelas, promosi musim ini. Karena itu kami mendatangkan beberapa pemain kunci, termasuk Megawati,” tulis pernyataan resmi Manisa BBSK.
Megawati Jadi Andalan Baru
Megawati diprediksi langsung jadi tumpuan serangan Manisa.
Baca Juga: SEA V League 2025: 6 Laga, 6 Kekalahan, Ada Apa dengan Tim Voli Putri Indonesia?
Reputasinya sebagai “Megatron” masih melekat kuat sejak tampil gemilang di Liga Korea, dengan catatan spike mematikan dan servis keras yang sering berbuah poin.
Selain Megawati, Manisa juga mendatangkan outside hitter senior asal Jerman, Tanja Grober, serta memperkuat lini pengumpan lewat dua setter anyar, Duygu Guncu dan Betul Taskiran.
Ada juga middle blocker muda berbakat, Dilara Unal, yang sebelumnya menimba ilmu di Amerika Serikat bersama Coastal Carolina University.
Kombinasi ini membuat Manisa disebut sebagai salah satu kandidat promosi terkuat musim ini.
Kontributor: Azka Putra
Berita Terkait
-
SEA V League 2025: 6 Laga, 6 Kekalahan, Ada Apa dengan Tim Voli Putri Indonesia?
-
Indonesia Kembali Takluk dari Thailand, Masih Ada Harapan di SEA V League?
-
Cara Gampang Nonton Timnas Voli Putri Indonesia vs Thailand di SEA V League 2025
-
Tinggal Klik! Jadwal dan Link Nonton Indonesia vs Thailand di SEA V League 2025
-
Pemain Keturunan Harganya 2 Kali Lipat dari Mees Hilgers Tenang di Liga Turki
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP