- Putri Kusuma Wardani optimis memimpin tim tunggal putri Indonesia pada SEA Games Thailand 2025.
- Tim telah melakukan persiapan khusus dan mewaspadai lawan kuat seperti Myanmar dan Malaysia.
- Putri mendapat kepercayaan baru sebagai pembuka laga beregu, fokus menjaga mental dan tempo permainan.
Suara.com - Pebulu tangkis Indonesia, Putri Kusuma Wardani, optimistis bisa memberikan performa terbaik saat dipercaya menjadi tunggal putri utama pada nomor beregu putri SEA Games Thailand 2025.
Putri menjelaskan bahwa seluruh anggota tim sudah mempelajari kekuatan calon lawan dan menjalani persiapan khusus sejak berada di pelatnas.
“Kalau dari tim sendiri pasti yakin untuk bisa menang melawan Myanmar besok di perempat final, tetapi kami tidak boleh meremehkan karena mereka punya tunggal putri yang lumayan bagus, yakni Thet Htar Thuzar, makanya nanti kami siap tampil habis-habisan,” kata Putri.
Ia menyadari tantangan akan semakin berat jika Indonesia berhasil menembus semifinal, mengingat Malaysia diprediksi menjadi lawan terkuat pada fase tersebut.
Meski begitu, Putri menegaskan bahwa fokus pribadi dan kesiapan mental menjadi prioritas utamanya, terutama karena ia akan turun sebagai pembuka dalam format beregu.
Penunjukan sebagai tunggal putri pertama menjadi pengalaman baru sekaligus ujian penting baginya. Biasanya posisi tersebut lebih sering diisi Gregoria Mariska Tunjung, namun kali ini Putri mendapat kepercayaan penuh untuk mengawali perjuangan tim.
“Agak tegang karena kalau di beregu, pembukaan pertama itu cukup menentukan performa tim selanjutnya,” ujarnya.
Putri menambahkan bahwa atmosfer pertandingan beregu selalu memberi dorongan tambahan. Ia pun bertekad memaksimalkan kesempatan tampil dengan memberikan kemenangan penting bagi tim.
Fokus pada permainan sendiri, menjaga tempo sejak awal, dan menekan lawan menjadi strategi utama yang akan dia terapkan pada laga pembuka tersebut.
Baca Juga: Media Vetnam: Filipina Kuda Hitam, Timnas Indonesia Calon Juara SEA Games 2025
(Antara)
Berita Terkait
-
Media Vetnam: Filipina Kuda Hitam, Timnas Indonesia Calon Juara SEA Games 2025
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-22 vs Filipina, Komposisi Gahar di Perdana SEA Games 2025
-
4 Pemain Keturunan Jadi Andalan Terakhir Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Filipina Diam-diam Ancam Timnas Indonesia di SEA Games 2025, Janji Bakal Hancurkan Lawan
-
Waduh Timnas Indonesia Dalam Kondisi Tak Aman Lawan Filipina di SEA Games 2025
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Aldila Sutjiadi Melaju ke Babak Kedua Australian Open, Tumbangkan Petenis Tuan Rumah
-
Indonesia Masters 2026: Ubed Singkirkan Kiran George, Siap Ulangi Memori Manis Lawan Loh Kean Yew
-
Proliga 2026 Seri Bandung: Jakarta Livin Mandiri Tanpa Kepastian Naisya Pratama
-
Debut Manis Dejan/Bernadine! Taktik Jitu Berbuah Tiket 16 Besar Indonesia Masters 2026
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga 22-25 Januari: Derbi Jakarta Memanas di Bandung!
-
Pecco Bagnaia Petik Pelajaran Berharga dari MotoGP 2025
-
Nonton Gratis di HP! Ini Link Live Streaming Aksi Wakil Tanah Air di Indonesia Masters 2026 Hari Ini
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Rabu 21 Januari: Ginting hingga Putri KW Tampil
-
Leo/Bagas Bersua Fajar/Fikri di Babak 16 Besar Indonesia Masters 2026
-
Debut di Istora Sebagai Ganda Baru, Shohibul Fikri Ungkap Kesan Berpasangan dengan Fajar Alfian