Sport / Balap
Rabu, 21 Januari 2026 | 07:03 WIB
Pembalap MotoGP asal Spanyol Marc Marquez melambaikan tangan usai bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (30/9/2025). [ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/bar]
Baca 10 detik
  • Marc Marquez menyatakan prioritas utamanya adalah melanjutkan kerja sama dengan tim Ducati Lenovo hingga kontraknya usai.
  • Pembalap Spanyol tersebut saat ini fokus persiapan musim 2026 setelah pulih dari cedera bahu Oktober lalu.
  • Jika terjadi kesepakatan baru dengan Ducati, kemungkinan kontrak perpanjangan tersebut akan berlaku untuk durasi dua musim.

Suara.com - Marc Marquez menegaskan bahwa prioritas utamanya saat ini adalah melanjutkan kerja sama dengan Ducati, tim yang sedang ia bela.

Juara dunia musim 2025 itu masih terikat kontrak bersama Ducati Lenovo hingga berakhirnya musim 2027. Meski demikian, muncul spekulasi mengenai kemungkinan masa depannya seiring diberlakukannya regulasi teknis baru pada musim 2027.

“Jika kalian melihat karier saya, jika saya berada di tim di mana saya merasa nyaman, cepat, dan semuanya berjalan dengan baik, saya mencoba untuk tidak pindah,” kata Marc Marquez, dikutip dari laman resmi MotoGP.

“Tentu saja, opsi pertama saya adalah mencoba untuk tetap bersama Ducati, tetapi selangkah demi selangkah," lanjutnya.

"Tampaknya setiap kali, kontrak disegel lebih awal dan lebih cepat, kami sedang dalam pembicaraan tetapi saya perlu mengevaluasi semuanya,” tuturnya menambahkan.

Marc kini tengah fokus mempersiapkan diri menghadapi musim 2026 bersama Ducati Lenovo. Ia baru saja pulih dari cedera bahu akibat kecelakaan yang dialaminya pada MotoGP Indonesia, Oktober lalu.

Bersama rekan setimnya, Francesco “Pecco” Bagnaia, Marc turut menghadiri acara peluncuran tim Ducati Lenovo yang digelar di Italia pada Senin malam waktu setempat.

Terkait kelanjutan kariernya, Marc mengonfirmasi bahwa apabila tercapai kesepakatan baru dengan Ducati, kontrak tersebut kemungkinan akan berdurasi dua musim.

“Jika kami memutuskan untuk melanjutkan, itu akan menjadi kontrak dua tahun,” ujar pembalap yang telah mengoleksi tujuh gelar juara dunia tersebut.

Baca Juga: Eks Wamenaker Noel Didakwa Dapat Gratifikasi Rp3,3 Miliar dan Motor Ducati Scrambler

Musim ini menjadi tahun kedua Marc membela Ducati Lenovo, sekaligus musim ketiganya menunggangi Desmosedici GP. Sebelumnya, ia sempat memperkuat tim satelit Ducati, Gresini Racing, selama dua musim.

(Antara)

Load More