Suara.com - Tahukan Anda bahwa manusia adalah satu-satunya primata yang mempunyai dagu? Ya, faktanya memang demikian tetapi yang masih memicu perdebatan antara para ilmuwan adalah mengapa manusia mempunyai dagu.
Beberapa ilmuwan mengatakan bahwa dagu berfungsi sebagai salah satu fitur seleksi seksual pada manusia. Lelaki yang mempunyai dagu menonjol diyakini akan lebih mudah mendapatkan pasangan untuk berkembang biak.
Teori lain mengatakan bahwa dagu lebih berperan untuk menyeimbangkan tekanan pada saat manusia mengunyah makanan.
Tetapi penelitian terbaru dari ilmuwan Universitas Florida, Amerika Serikat, menunjukkan kesimpulan yang berbeda dari dua teori di atas. James Pampush, yang risetnya diterbitkan dalam Journal of Human Evolution, menemukan bahwa dagu sebenarnya tak penting.
Dagu, menurut riset Pampush, hanya satu bagian dari wajah yang berkembang akibat perubahan pola makan manusia 6 juta tahun. Manusia yang beralih ke makanan lembut, mulai mengenal cara memasak, dan karenanya dagu yang tadinya berukuran besar berubah menjadi lebih kecil dan lancip.
"Banyak orang yang tak belajar antropologi terkejut bahwa manusia adalah satu-satunya mahluk yang mempunya dagu," jelas Pampush.
Dalam risetnya Pampush dan timnya mengumpulkan data tentang dagu dari 100 spesies primata. Data-data itu lalu dianalisis silang dengan catatan sejarah manusia. Menggunakan sebuah model komputer, mereka melacak perubahan bentuk dan kemiringan dagu manusia.
Hasilnya mereka tak menemukan bukti adanya pergeseran genetika atau pun perubahan acak yang menyebabkan perubahan pada dagu manusia. Tim itu hanya menemukan bahwa dagu manusia berubah 77 kali lebih cepat dari bagian tubuh lain pada primata.
Yang lebih penting lagi, Pampush dkk sama sekali tak menemukan satu pun bukti bahwa dagu punya fungsi tertentu bagi manusia.
"Homo erectus punya tubuh dan otak lebih besar. Mereka juga mungkin sudah mengenal budaya memasak...mereka sangat mirip manusia modern, tetapi mereka tak punya dagu," jelas Pampush.
"Saya menduga bahwa perubahan yang mendorong terbentuknya dagu sangat berkaitan dengan budaya memasak dan tak berhubungan dengan ukuran tubuh serta otak yang lebih besar," imbuh dia.
Pampush menjelaskan bahwa dengan memasak makanan menjadi lebih lembut, Homo erectus tak lagi butuh waktu banyak untuk mengunyah makanan. Akibatnya gigi menjadi lebih kecil dan perubahan ini membuat dagu lebih ramping. (Tech Times)
Berita Terkait
-
Perubahan Dagu Iriana Jokowi Dulu dan Sekarang Disorot: Tajam ke Bawah Kayak Hukum Indonesia
-
Viral Tubuh Balita Dipenuhi Cacing hingga Meninggal Dunia, Ini Bahaya Parasit Cacing Bagi Manusia!
-
Misteri di Balik Pembunuhan Mengerikan di Jombang, Kepala Korban Ditemukan Terpisah
-
Nekat Nyebur Meski Tak Bisa Berenang, Psikolog Forensik Jelaskan Penyebab 7 Remaja yang Tewas di Kali Bekasi
-
Hati-hati! Tubuh Manusia Punya Arus Listrik hingga 3.500 Volt, Ini Cara Mencegahnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara