Suara.com - Para ilmuwan berhasil menemukan cara mengubah bayam menjadi pembuluh darah jantung manusia. Temuan ini diharapkan bisa menjadi cara untuk mengobati atau memperbaiki organ-organ tubuh yang rusak.
Temuan yang diulas dalam jurnal Biomaterials pekan lalu itu menyediakan cara baru untuk menumbuhkan komponen-komponen kecil tetapi penting dalam sistem pembuluh darah.
Sebelumnya para ilmuwan telah berhasil menciptakan organ tubuh manusia di laboratorium, memanfaatkan teknologi printer 3 dimensi. Tetapi mereka belum bisa menciptakan jaringan-jaringan berukuran kecil, seperti pembuluh darah yang sangat penting bagi kesehatan jaringan tubuh manusia.
"Tanpa jaringan pembuluh darah maka jaringan-jaringan yang dibuat akan mati," kata Joshua Gerslak, ilmuwan dari Worcester Polytechnic Institute (WPI) di Massachusetts, Amerika Serikat, yang terlibat dalam riset itu.
Salah satu keunggulan daun yang bisa berguna dalam hal ini adalah jaringan pembuluh yang berfungsi untuk mengangkut air dan nutrisi dari daun ke sel-sel tumbuhan. 
Dalam studi ini para ilmuwan menggunakan daun bayam untuk mereplikasi pergerakan darah dalam jaringan tubuh manusia. Daun bayam dipilih karena memiliki jaringan pembuluh yang mirip dengan pembuluh darah manusia.
Awalnya mereka memodifikasi daun bayam di laboratorium, melucuti semua sel-selnya, sehingga hanya tinggal serat pembuluh dan selulosa. Jika dilihat, daun bayam itu seperti transparan.
Setelah itu, para ilmuwan merendam daun bayam di dalam sel-sel manusia, sehingga jaringan sel manusia bisa tumbuh dalam kerangka daun bayam tadi.  Setelah lima hari para ilmuwan berhasil mengubah daun bayam tadi menjadi "jantung mini", dengan pembuluh-pembuluh yang berkontraksi seperti otot pada jantung manusia.
Para ilmuwan kemudian mengisi pembuluh-pembuluh tadi dengan cairan dan microbead, untuk membuktikan bahwa sel-sel darah manusia bisa diangkut atau mengalir dalam sistem buatan itu.
Hasilnya pembuluh-pembuluh daun bayam itu bisa terus berkontraksi selama 21 hari.
Para ilmuwan dalam studi ini mengatakan bahwa metode terbaru itu bisa digunakan dengan memanfaatkan beragam tumbuhan, serta bisa dimanfaatkan untuk mengobati berbagai kerusakan jaringan dalam tubuh manusia
"Masih banyak yang harus kami sempurnakan, tetapi sejauh ini hasil riset kami sangat menjanjikan," kata Glenn Gaudette dari WPI, yang juga terlibat dalam riset tersebut. (National Geographic)
Berita Terkait
- 
            
              6 Manfaat Sakti Jalan Kaki yang Jarang Kamu Sadari: Jantung Lebih Kuat, Otak Jadi Gak Lemot
 - 
            
              Konsistensi Haji Robert dan NHM Peduli Bantu Pasien Jantung dari Berbagai Daerah di Maluku Utara
 - 
            
              9.351 Orang Dilatih untuk Selamatkan Nyawa Pasien Jantung, Pecahkan Rekor MURI
 - 
            
              Smartwatch Selamatkan Nyawa: Kisah Pasien yang 'Diperintah' Jam Pintar untuk Periksa ke Dokter
 - 
            
              Silent Killer Mengintai: 1 dari 3 Orang Indonesia Terancam Kolesterol Tinggi!
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
 - 
            
              Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
 - 
            
              Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
 - 
            
              iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
 - 
            
              24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
 - 
            
              24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
 - 
            
              10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
 - 
            
              Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
 - 
            
              Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
 - 
            
              Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!