Suara.com - Raksasa e-commerce asal China, Alibaba Group, pada Selasa (5/12/2017) menyelenggarakan pelatihan dalam bentuk seminar yang dinamakan Alibaba Global Course. Seminar ini diikuti oleh ribuan pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) Indonesia.
Alibaba Global Course dihadirkan Alibaba untuk meningkatkan kemampuan UKM dalam memahami industri e-commerce. Acara ini juga diselenggarakan untuk mendorong transformasi digital pelaku bisnis di Indonesia.
"Hal ini sejalan dengan misi kami yaitu membantu pengusaha Indonesia dalam ekonomi digital. Kami berharap seminar ini dapat membantu mereka sukses di e-commerce," kata Vice President Alibaba Group Brian Wong di Jakarta, Selasa (5/12/2017).
Senada dengan Wong, Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Kreatif, Kewirausahaan, dan Daya Saing Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Rudy Salahuddin, menyebut bahwa pemerintah telah menyiapkan rencana strategis untuk mengembangkan pelaku UKM di era digital.
"Pemerintah mengambil langkah strategis untuk perkembangan ekonomi digital, termasuk menciptakan Peta Jalan Sistem Perdagangan Nasional Berbasis Elektronik, serta menciptakan infrastruktur pendukung," jelasnya.
Untuk seminar kali ini, Alibaba mengundang jajaran pembicara yang sudah ahli di bidangnya masing-masing. Salah satunya adalah co-founder Tokopedia Leontinus Alpha Edison yang membagikan wawasan soal pengembangan UKM lewat digital.
Pembicara lainnya yang dihadirkan adalah Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Achmad Alkatiri yang menyampaikan rahasia kesuksesan penjual yang memanfaatkan Lazada.
Selain mengikuti seminar, pelaku UKM juga dapat menjalin kemitraan dengan banyak pihak dalam rangka mengembangkan bisnisnya.
Berita Terkait
-
Sambut Harbolnas 12.12: Ini Cara Gudang Modern Mengelola Lonjakan Pesanan dengan AI dan Skala Besar
-
Satu Dekade Shopee: Rayakan 10 Tahun Inovasi Digital, Hadirkan Fuji, dan Angkat Warisan Budaya
-
Bisnis AI Kian Diminati Perusahaan Dunia, Raksasa China Bikin 'AI Generatif' Baru
-
Shop Plus Catalog Shopee Hadir, Belanja Langsung dari Layar Hiburan Semakin Mulus
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya
-
Vivo Y500i Resmi Meluncur, Baterai 7.200mAh, RAM 12GB, dan Penyimpanan 512GB
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
4 HP HONOR dengan Prosesor Qualcomm Snapdragon: Performa Andal dan Harga Kompetitif