Suara.com - Google Maps dilaporkan tengah menambahkan pembaruan yang memungkinkan pengguna membuat acara publik. Nantinya, fitur tersebut dapat ditemukan di bagian Kontribusi.
Dilansir dari Android Police, dengan fitur acara publik tersebut pengguna dapat mengatur nama acara, lokasi, tanggal dan waktu, serta menetapkan berbagai tag dan gambar lain untuk menjelaskan apa yang sedang terjadi.
Google belum secara resmi mengumumkan fitur tersebut, namun itu merupakan bagian dari transformasi aplikasi dari layanan yang memberi tahu pengguna cara untuk pergi ke suatu tempat. Sejauh ini, Google memang telah berfokus pada merekomendasikan lokasi dengan waktu buka yang pasti dan jelas, namun penambahan daftar acara akan membantu pengguna menemukan kegiatan yang memiliki waktu lebih spesifik.
Sementara dikutip dari The Verge, fungsionalitas fitur ini sendiri serupa dengan fitur yang ada di Facebook sebelumnya, di mana pengguna dapat mengatur dan membuat acara. Namun, jejaring sosial milik Mark Zuckerberg itu tampaknya belum terlalu khawatir dengan rencana kehadiran fitur terbaru tersebut mengingat implementasi Google Maps agak sedikit lamban saat ini. Pihak Google sendiri pun belum memberikan keterangan resmi mengenai fitur tersebut.
Sebelumnya, Google Maps dikabarkan segera memiliki fitur hapus riwayat pencarian lokasi secara otomatis, jika pengguna menginginkannya. Menurut laporan Softpedia yang dilansir pada Minggu (17/2/2019), aplikasi peta digitall tersebut mampu melacak lokasi pengguna untuk menentukan jalur yang harus ditempuh pengguna saat menentukan lokasi tujuan.
Fitur ini nantinya akan memudahkan pengguna untuk langsung menunjukkan lokasi yang dituju tanpa perlu melihat riwayat pencarian lokasi terlebih dahulu.
Sebenarnya, Google Maps sudah memiliki opsi untuk menghapus riwayat lokasinya, namun dilakukan secara manual. Namun dengan fitur baru ini, aplikasi akan melakukannya secara otomatis tanpa perlu mendapatkan persetujuan dari pengguna.
Tag
Berita Terkait
-
Google Maps 3D Ungkap Fasilitas Militer Rahasia Taiwan
-
Google Maps Segera Miliki Fitur Hapus Riwayat Lokasi Secara Otomatis
-
Google Izinkan Pengguna Uji Fitur Navigasi AR untuk Google Maps
-
Dishub DKI Jakarta Gelar Operasi Lintas Jaya 2019 Pakai Teknologi Kekinian
-
Temukan Hal Mengejutkan dengan Google Maps
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 23 November: Klaim Pemain OVR Tinggi, Gems, dan Rank Up
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia