Suara.com - Belakangan, TikTok menjadi salah satu platform digital populer untuk menyalurkan kreativitas, mulai dari orang dewasa hingga anak-anak. Tak sedikit pengguna TikTok di Indonesia yang membuat aneka video, mulai dari hal informatif, menghibur, hingga menggemaskan.
Namun, tak sedikit pengguna TikTok yang melakukan sesuatu hingga dapat membahayakan nyawa mereka. Salah satunya, seperti video yang baru-baru ini beredar di media sosial Twitter, memperlihatkan seorang remaja perempuan tercebur got karena bermain TikTok.
Dibagikan kembali oleh akun Twitter @chikiboyy pada 25 Maret, pemilik akun mengunggah video TikTok berdurasi 44 detik milik akun TikTok @sarahjedarjedor.
Pada awal video memperlihatkan seorang remaja yang tampaknya masih duduk di bangku SMP tengah duduk dan menghadap ke lubang besar di pinggir jalan. Kepala anak itu menunduk dan melihat ke dalam lubang.
Dalam video tersebut, terdengar suara lelaki yang memintanya untuk berpindah tempat duduk karena khawatir jatuh ke dalam lubang.
"Awas nanti lu jeblos," ucap suara lelaki tersebut.
Setelah anak itu pergi, kamera diarahkan ke dalam lubang. Rupanya, terlihat seorang anak perempuan yang tercebur ke dalam lubang tersebut. Dalam rekaman video terlihat air menggenang di dalam lubang dengan tinggi mencapai betis.
"Ini kenapa? Gara-garanya main TikTok? Aduh bocah, bocah..." ucap suara lelaki itu lagi.
Meski disebut got, namun ternyata lubang itu tampak terlihat seperti gorong-gorong besar karena sangat dalam dan luas, bahkan anak yang tercebur bisa berjalan ke sana kemari.
Baca Juga: Wadidaw! 47 Staf Medis Positif Virus Corona Gegara Hadiri Acara Pernikahan
"Gara-gara main TikTok kejebur got dong," tulis akun @chikiboyy dalam kolom keterangan.
Sebaiknya para pengguna TikTok merekam video di tempat yang aman dan tidak berbahaya karena tidak tahu apa yang akan terjadi.
Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 432 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 9.800 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang dibuat salah fokus dengan betapa luas dan dalamnya got tersebut.
"Apa tidak ada pennywhise di bawahnya?" tulis akun @yourdessertxx.
"Gotnya dalem banget woy wkwk," komentar @liquorch.
"Luas banget, kamu bisa mengadakan champions league di dalamnya," tambah @DittoSainz.
Berita Terkait
-
Mudah Dilakukan, Ini Tutorial Edit Background Foto Tanpa Aplikasi
-
Hanyut, Balon Pinguin Ini Malah Mirip Karakter di Film Madagascar
-
Lelaki Ini Curhat dan Beri Ulasan Jelek WhatsApp di Play Store, Ada Apa?
-
Social Distancing, Kakek Ini Lihat Cucunya Pertama Kali Lewat Jendela Rumah
-
Beli Ikan Peliharaan, Baru 4 Jam di Akuarium Tapi Ini yang Terjadi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
4 Rekomendasi HP dengan GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Driver Online, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
realme C85 5G Resmi Hadir di Indonesia: Tahan Air Ekstrem, Baterai 7.000 mAh, Harga Rp3 Jutaan
-
Vivo V70 Series Siap Meluncur Global: Kapan Tiba ke Indonesia? Ini Prediksi Tanggalnya
-
7 Cara Mengamankan Akun Instagram dari Hacker, Solusi Aman dari 'Serangan Reset Password'
-
7 HP Layar AMOLED 144Hz Harga Rp3 Jutaan: Bonus Kamera 64 MP dengan OIS, Baterai Jumbo
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage: AE Lolos Knockout, ONIC Butuh 2 Kemenangan
-
7 HP Snapdragon RAM 12GB Harga Rp3 Juta: Solusi Murah di Tengah Krisis, Kecepatan Ngebut
-
5 Earphone Sport Running Wireless Paling Praktis, Bass Mantap Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
6 HP OPPO dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP dengan Kamera 200 MP Terbaik, Hasil Foto Jernih Super Stabil