Suara.com - Pencairan es yang terjadi di Greenland perlahan mengubah bentuk garis pantainya, berpotensi mengubah ekosistem manusia dan hewan di sepanjang pantai negara itu.
Penelitian terbaru diterbitkan di Journal of Geophysical Research: Earth Surface pada 27 Oktober menemukan bahwa penyusutan es di Greenland telah mengubah cara gletser mengalir dan tempat pembuangannya ke laut. Perubahan ini juga dapat berdampak pada hilangnya es dari Greenland di masa depan.
Penelitian terbaru menunjukkan bahwa Greenland kehilangan 500 gigaton es setiap tahun, lebih dari yang dapat diisi ulang oleh hujan salju baru. Angka kehilangan es tahunan sebanyak 14 persen lebih besar saat ini dibandingkan antara 1985 dan 1999.
Studi baru yang dipimpin oleh Twila Moon, ilmuwan riset di National Snow and Ice Data Center, menganalisis perubahan lebih detail. Moon dan timnya menggabungkan dua jenis dari citra satelit untuk mengetahui seberapa cepat lapisan es bergerak dan di mana gletser berhenti di jalur menurun.
Moon menemukan bahwa pencairan gletser sekarang menjadi norma di Greenland. Sebesar 89 persen gletser telah menyusut secara substansial dalam dekade terakhir.
Pembentukan kembali gletser ini ditunjukkan para ahli ke dalam berbagai perubahan pada pergerakan gletser. Beberapa gletser semakin cepat mengalir ke arah laut, sementara yang lainnya mengalir lebih lambat dan selama beberapa tahun, satu gletser dapat melakukan keduanya, tergantung pada topografi di sekitarnya.
"Saat lautan Arktik dan atmosfer menghangat, kita dapat dengan jelas melihat aliran es ke laut semakin cepat dan tepi es menyusut," kata Alex Gardner, rekan penulis penelitian dan ilmuwan di JPL NASA, seperti dikutip Live Science, Rabu (4/11/2020).
Gardner menambahkan, jika dianalisis lebih dekat para ahli dapat melihat kompleksitas bagaimana masing-masing gletser merespons karena perbedaan sifat air laut, yang mencapai bagian depan gletser.
Kompleksitas respons tersebut juga dapat meningkatkan prediksi seberapa cepat es Greenland akan menghilang di masa depan. Perubahan itu juga kemungkinan besar akan mempengaruhi bagaimana dan di mana nutrisi masuk ke dalam air.
Baca Juga: Bahaya! Tingkat Risiko Penularan Covid-19 di Rumah Bisa Mencapai 50 Persen
Berita Terkait
-
Masker Cegah 23 Kali Lipat Tetesan Batuk yang Keluar di Udara
-
Waspada! Burung-burung Australia Bawa Bakteri Berbahaya
-
Penelitian Terbaru: Orang Berdarah O dan B Lebih Tahan Covid-19?
-
Penelitian Terbaru: Antibodi Covid-19 Mampu Bertahan 4 Bulan
-
Penelitian Terbaru: 86 Persen Orang Positif Covid-19, Tanpa Gejala
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 27 November: Ada Diamond, Skin, Item Digimon Gratis
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 November: Ada 1.500 Gems, Rank Up, dan Glorious 106-113
-
5 HP di Bawah Rp2 Jutaan yang Cocok untuk Pelajar, Penyimpanannya Besar dan Anti Lemot!
-
Bocoran Fitur Realme P4x: HP 5G Murah dengan Baterai Jumbo
-
6 Shift Code Borderlands 4 Terbaru: Ada Golden Keys dan Skin Gratis
-
Dikonfirmasi, HP Lipat Huawei Mate X7 Rilis Global Bulan Depan
-
Spesifikasi POCO Pad M1: Tablet Murah Rp 3 Jutaan, Skor AnTuTu Tinggi
-
38 Kode Redeem Free Fire 27 November 2025 : Panen Skin Scar dan Diamond Tanpa Batas
-
5 Rekomendasi Game AAA Murah Diskon Black Friday di Steam, Mulai Rp 30 Ribuan!
-
23 Kode Redeem FC Mobile 27 November 2025 : Sikat Ronaldo 115 dan Diskon Black Friday