Suara.com - Berbagai produsen smartphone diprediksi bersiap meluncurkan perangkat baru mereka dengan teknologi layar lipat. Bocoran teranyar mengklaim bahwa Xiaomi bisa mengenalkan 3 HP layar lipat pada tahun depan.
Ross Young, seorang analis industri layar dari Display Supply Chain Consultants (DSCC) membagikan bocoran mengenai beberapa tipe HP layar lipat yang akan diusung oleh Xiaomi.
Sebelumnya, petinggi Xiaomi memang pernah memberikan teaser mengenai prototipe HP lipat mereka.
Meski begitu hingga saat ini, masih belum ada yang meluncur secara komersial. Beberapa produsen seperti Samsung, Huawei dan Motorola telah mengambil langkah awal mengingat mereka sudah meluncurkan HP layar lipas ke pasaran.
Motorola mengusung desain HP lipat berbentuk clamshell, sementara Samsung merilis desain lipat dan juga clamshell.
Melalui cuitan resminya, Ross Young memberitahu publik bahwa Oppo, Vivo, dan Xiaomi dapat meluncurkan HP lipat pada tahun depan.
CEO dari DSCC ini mengungkapkan bahwa Xiaomi bisa merilis HP lipat dalam tiga desain yaitu out-folding, in-folding, dan clamshell.
Meski begitu, dia tak menyebut mana yang akan dirilis ke pasar pertama kali.
Dikutip dari NDTV, kuartal pertama 2020 terdapat kabar yang menyatakan bahwa Xiaomi telah memesan kepada Samsung Display dan LG Display untuk panel OLED yang dapat dilipat.
Baca Juga: Meluncur, Ini Spesifikasi Realme Watch S Pro dan Watch S Master Edition
Pesanan itu diklaim sebagai bahan untuk membuat HP lipat berdesain clamshell. Baru-baru ini, Xiaomi dikabarkan telah mengajukan paten untuk HP lipat dengan empat kamera belakang.
Sistem kameranya dapat diputar untuk selfie dan juga bisa digunakan sebagai kamera belakang. Deretan kabar ini masih sebatas bocoran dan belum dikonfirmasi oleh Xiaomi.
Meski begitu, mengingat petinggi perusahaan dan beberapa teaser mengenai HP atau smartphone lipat Xiaomi telah banyak beredar, maka perangkat anyar Xiaomi tersebut cukup dinantikan di tahun depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
27 Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2025, Klaim Hadiahnya Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November 2025: Ada Pemain Glorious, 450 Rank Up, dan 1.500 Gems
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan