Suara.com - Para ilmuwan menggunakan perbesaran mikroskop untuk mengungkap rahasia tersembunyi artefak kuno dan petunjuk menarik, tentang bagaimana artefak itu dibuat serta digunakan.
Salah satunya seperti tekstil Persia abad ke-17, mengandung serat benang sutra yang dibungkus secara individual, dengan potongan logam tipis dan mikrostruktur jarum dari Siprus mempertahankan sentuhan pembuatnya.
Tekstil tersebut dan gambar arkeologi yang diperbesar lainnya dipamerkan dalam pameran baru, disebut "Invisible Beauty: The Art of Archaeological Science" yang dibuka di Penn Museum, Philadelphia, mulai 16 Januari.
Dalam gambar mencolok lainnya, para arkeolog menemukan sedikit kilau basal di genteng keramik dari Gordion, sebuah situs di Turki yang dihuni setidaknya sejak 2300 SM, selama awal Zaman Perunggu.
Basal, sebuah batuan vulkanik, akan terlihat kusam dan hitam jika dipandang dalam mata telanjang. Namun jika dilihat dalam cahaya terpolarisasi di bawah mikroskop, itu berkilau dengan warna-warna cerah.
Inklusi seperti basal di genteng dapat memberi tahu para arkeolog jika ubin itu dibuat secara lokal atau diimpor dan informasi ini dapat membantu mengumpulkan rute perdagangan bersejarah serta jaringan pertukaran.
"Kami juga mencoba mencari tahu teknologi dari mereka yang membuat ubin itu, seperti bagaimana mereka mencampur tanah liat dan bagaimana mereka menambahkan semua jenis inklusi, termasuk potongan basal tersebut," kata Marie-Claude Boileau, salah satu kurator pameran dan direktur Center for the Analysis of Archaeological Materials (CAMM) Penn Museum, seperti dikutip dari Live Science, Selasa (19/1/2021).
Sejak penemuan mikroskop pada abad ke-16, para ilmuwan telah menggunakan pembesaran dan cahaya untuk mengamati organisme serta struktur yang terlalu kecil untuk dilihat dengan mata telanjang.
Teknologi pencitraan ini memungkinkan para ilmuwan melakukan penyelidikan non-invasif yang tidak merusak bahan-bahan halus.
Baca Juga: Jadi Kontroversial, 3 Artefak Kuno Ini Belum Dikembalikan ke Negara Asal
Dibantu dengan mikroskop, sinar-X, radiometri magnetik, serta sinar inframerah dan ultraviolet, para ilmuwan dapat mengakses bukti tersembunyi tentang masyarakat kuno.
Berita Terkait
-
Heboh Temuan Artefak Berbentuk Makara di Pasaman, BPCB Sumbar Turunkan Tim
-
Kurang dari 20 Detik, Begini Proses Setetes Air Menjadi Partikel Salju
-
Buat Takjub, Begini Tampilan Organ Tubuh Dilihat Dengan Mikroskop
-
Takjub, Ini Tampilan Organ Tubuh Jika Dilihat dari Mikroskop
-
Kontroversi, Museum Mesir Ubah Nama Artefak Firaun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
24 Kode Redeem FF 18 Januari 2026, Bocoran Skin Tinju Yuji Itadori
-
22 Kode Redeem FC Mobile 18 Januari 2026, Zico 117 Overpowered Menantimu
-
5 HP dengan Kamera Stabilizer OIS Harga Rp1 Jutaan, Jagonya Foto dan Video
-
MediaTek Ungkap Cara Agentic AI Mempermudah Kehidupan dan Produktivitas
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A07 5G, Apa Beda dari Series 4G?
-
7 HP Vivo dengan Kamera Jernih untuk Foto Keluarga, Mulai dari Rp1 Jutaan
-
MediaTek Dimensity 9500s dan Dimensity 8500, Hadir Membawa Teknologi AI dan Ray Tracing Unggulan
-
Pesawat ATR 42-500 Buatan Mana? Cek Spesifikasi Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Tablet Spek Laptop untuk Kerja, Ringkas Dibawa ke Mana Saja
-
9 HP Murah Baterai 6000 mAh, Spek Anti Lowbat Cocok Buat Jangka Panjang