Suara.com - Electronic Arts (EA) resmi memperkenalkan game baru lewat FIFA 22 yang akan tersedia di seluruh dunia pada 1 Oktober mendatang.
Game ini dipastikan hadir di berbagai konsol seperti PlayStation 5 (PS5), Xbox Series X/S, PC, PS4, hingga Xbox One.
Mengutip Business Wire, Selasa (13/7/2021), game sepak bola ini akan menampilkan teknologi HyperMotion generasi terbaru.
Teknologi ini digadang mampu menghadirkan pengalaman gameplay menjadi realistis dan imersif.
Teknologi HyperMotion memungkinkan integrasi penangkapan gerak pertama, dari 22 pesepakbola profesional yang bermain dengan intensitas tinggi.
Selain itu, algoritma machine learning milik EA mempelajari lebih dari 8,7 juta frame di dalam game.
Kemudian teknologi ini akan menampilkan animasi baru secara real-time untuk membuat gerakan sepak bola menjadi lebih nyata di lapangan.
Mulai saat sedang menendang, mengoper, atau umpan silang. Hypermotion juga akan mengubah cara pemain saat bergerak maju atau mundur.
GM EA Sports FIFA Nick Wlodyka menyatakan, FIFA 22 akan menawarkan jutaan penggemarnya di seluruh dunia, untuk menikmati permainan yang mereka sukai dengan cara yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Baca Juga: Kylian Mbappe Jadi Model Sampul di Game FIFA 22
"Setiap pemain menikmati FIFA dengan caranya sendiri. Jadi kami senang menawarkan inovasi di sana. HyperMotion meningkatkannya lebih jauh pada konsol generasi berikutnya dan Stadia dan sepenuhnya mengubah nuansa permainan," kata Wlodyka.
Lebih lanjut, FIFA 21 akan membawa beberapa mode populer seperti Career Mode, VOLTA FOOTBALL, Pro Clubs, hingga FIFA Ultimate Team yang bisa dinikmati pemain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
Terkini
-
15 Kode Redeem Mobile Legends 4 Oktober: Klaim Skin Trial, Emote Blazing Legends, & Diamond Gratis!
-
Kupu-Kupu Atlas Biru Punya Jumlah Kromosom Terbanyak di Dunia
-
20 Kode Redeem FF Aktif 4 Oktober: Klaim Skin M1887 Golden Roar & Emote Keren Secara Gratis!
-
20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
-
Cara Liat Akun Facebook Orang Lain yang Diblokir
-
6 Cara Blokir Kontak WhatsApp Tanpa Ketahuan yang Bisa Dicoba
-
Huawei Siap Luncurkan HP Ultra Tipis, iPhone Air Minggir!
-
10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
-
Cara Update Identitas dan Jabatan ASN Digital BKN Melalui ASN Digital
-
Komdigi Ungkap Nasib TikTok di Indonesia Usai Izin Dibekukan