Suara.com - Google masih terus merayakan Olimpiade Tokyo 2020 yang resmi dibuka pada Jumat (23/7/2021), lewat Doodle Champion Island Games yang muncul hari ini, Jumat (30/7/2021) di halaman awal pencarian.
Google Doodle hair ini, Jumat (30/7/2021), masih merayakan Olimpiade Tokyo 2020 dengan Champion Island Games di halaman awal pencarian.
Kamu akan melihat di bagian atas kata "Google" didominasi warna merah dan oranye dengan salah satu huruf "O" memiliki ikon panah.
Jika mengklik ikon panah tersebut, kamu akan dibawa ke halaman berisi mini games itu.
Pada bagian tengah, terlihat gerbang kuil berwarna merah yang khas ditemukan pada kuil-kuil di Jepang.
Pada doodle hari ini, gerbang kuil itu menunjukkan lambang cabang pertandingan maraton.
Pada sisi kiri gerbang, terdapat karakter Lucky, seekor kucing yang akan dimainkan oleh pengguna dan harus melawan para juara bertahan di dalam games.
Sementara itu, bagian kanan terlihat doodle karakter salah satu juara, yaitu Kijimuna, roh pohon yang sigap dan dapat berlari kencang.
Dalam cabang maraton di mini games ini pengguna harus berlari dalam lintasan khusus dan mengalahkan Kijimuna untuk mendapatkan skor.
Baca Juga: Google Doodle Hari Ini, Olimpiade Tokyo 2020 Disemarakkan Setan Rugby
Selain maraton, terdapat enam pertandingan lainnya yaitu panjat tebing, tenis meja, rugby, panahan, renang artistik, dan skateboard.
Tak hanya itu, pengguna juga dapat bergabung dengan empat tim berbeda untuk mendapatkan skor tertinggi.
"Selamat datang di Doodle Champion Island Games! Selama beberapa minggu mendatang, bergabunglah dengan atlet Lucky saat dia menjelajahi Doodle Champion Island: dunia yang penuh dengan tujuh mini-game olahraga, lawan legendaris, puluhan misi sampingan yang berani, dan beberapa teman baru," tulis Google dalam laman resminya.
Google doodle ini tersedia hampir di seluruh negara.
Berita Terkait
-
3 Pemain Bulutangkis Ranking 1 Dunia Takluk di Olimpiade Tokyo 2020
-
Salam Perpisahan 'Si Imut' Tunggal Putri Thailand untuk Olimpiade Tokyo 2020
-
Kisah Lee Yang/Wang Chi-Lin, Tak Akur saat SD, Kini Jadi Pasangan Mematikan di Olimpiade
-
Kalah dari China, Jonatan Christie Terdepak dari Olimpiade Tokyo 2020
-
Dimosthenis Karmiris, Komentator Olimpiade Dipecat karena Rasis ke Atlet Korsel
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Budget Rp5 Juta Dapat iPad Second Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon