Suara.com - Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengungkapkan dari total 699 zona musim di Indonesia, sebanyak 16,31 persen atau sebanyak 114 zona musim (ZOM) diperkirakan mengawali musim hujan di bulan September 2022.
Dwikorita dalam konferensi pers daring di Jakarta, Rabu, mengatakan wilayah tersebut meliputi sebagian Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali, Sulawesi, Maluku dan Papua.
Kemudian sebanyak 25,03 persen atau 175 ZOM akan memasuki musim hujan pada bulan Oktober 2022, meliputi sebagian Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, dan Papua.
Sementara itu, 18,31 persen atau 128 ZOM akan memasuki musim hujan pada bulan November 2022, meliputi sebagian Sumatera, Jawa, Bali Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, dan Papua.
Sedangkan untuk ZOM lainnya awal musim hujan tersebar pada bulan Juli hingga Agustus 2022, serta pada bulan Desember 2022 dan Januari hingga Mei 2023.
"Artinya apa? Awal musim hujan ini tidak secara serempak dimulai ada yang lebih awal tadi ada yang mulai bulan September, ada yang mulai Oktober dan ada juga yang mulai November, ada juga yang mulai Desember, ada juga yang mulai Januari hingga Mei 2023, itu tidak serempak," ujar Dwikorita.
Dwikorita mengatakan sementara saat ini masih terjadi musim kemarau. Masih ada beberapa ZOM yang belum mengalami kemarau seperti itu, dan ada peningkatan curah hujan di musim kemarau.
"Jadi fenomenanya memang cukup kompleks, tidak sesimple sesuatu yang rutin regular. Jadi ada beberapa kompleksitas pada fenomena iklim di Indonesia ini " kata Dwikorita.
BMKG memutakhirkan ZOM baru berdasarkan periode 1991-2020 menjadi sebanyak 699 zona musim. Pemutakhiran ZOM menjadi lebih banyak, tujuannya adalah agar resolusi prediksi ZOM menjadi lebih tinggi. [Antara]
Baca Juga: BMKG Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem Selama Seminggu Kedepan
Berita Terkait
-
Musim Hujan Datang? Ini 7 Parfum yang Worth It Dicoba biar Wangimu Tetap Stand Out
-
8 Tips Merawat Motor saat Musim Hujan, Cegah Mogok dan Karatan
-
7 Sunscreen Waterproof yang Cocok Dipakai saat Musim Hujan
-
5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 25 November 2025: BMKG Peringatkan Hujan & Angin Kencang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
4 HP Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Harga di Bawah 2 Juta
-
7 Aplikasi Penguat Sinyal WiFi Gratis di HP, Jaringan Jadi Lancar dan Stabil
-
Wobble Jadi Merek Anyar Android, HP Pertamanya Pakai Dimensity 7400
-
Prediksi Konfigurasi Memori dan Harga Oppo A6x 5G, Andalkan Chip Dimensity
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB dengan Baterai Jumbo, Mulai 1 Jutaan Tak Kenal Low Batt!
-
Perplexity Luncurkan Browser AI Comet untuk Pengguna Android
-
HP Murah Anyar Siap Debut, Harga Redmi 15C 5G Bakal Kompetitif
-
Studi Baru Ungkap Otak Manusia Lewati Lima Tahap Perkembangan Utama
-
Facebook Luncurkan Fitur Nickname di Grup, Mirip Forum Reddit
-
Perkuat Tim Pengembangan, Nintendo Akuisisi Studio Bandai Namco di Singapura