Suara.com - Direktur Penyiaran Direktorat Jenderal Penyelenggara Pos dan Informatika (Ditjen PPI) Kementerian Kominfo, Geryantika Kurnia berpesan ke masyarakat agar segera beralih dari TV analog ke TV digital.
Sebab siaran TV analog bakal dimatikan, atau yang dikenal sebagai analog switch off (ASO), di Indonesia secara serempak pada 2 November 2022. Khusus wilayah Jabodetabek, suntik mati TV analog akan dilakukan besok, 5 Oktober 2022.
"TV digital gratis tidak memerlukan kuota internet dan tidak berbayar, atau tidak berlangganan bulanan," kata Gery saat dikonfirmasi Suara.com via pesan singkat, Selasa (4/10/2022).
Ia meminta agar masyarakat Indonesia segera beralih ke siaran TV Digital dan tak perlu menunggu siaran TV Analog dihentikan pada 2 November 2022.
"Masyarakat tidak perlu mengganti TV dan antena lama, cukup tambahkan STB. Sedangkan yang TV-nya sudah digital cukup di-scan ulang," ucap Gery.
Set Top Box merupakan alat untuk mengkonversi sinyal digital menjadi gambar dan suara yang dapat ditampilkan di TV Analog biasa. Jadi apabila pengguna tak memiliki TV digital, mereka bisa memasangkan STB di TV Analog lama mereka.
Berikut cara pasang Set Top Box di TV Analog:
- Siapkan TV, STB, dan remot TV
- Sambung kabel antena ke STB
- Sambungkan kabel RCA (merah, kuning, putih) ke STB
- Nyalakan TV dan STB dengan remot
- Pilih mode AV pada TV Analog
- Pilih menu 'Pencarian Saluran', pilih 'Pencarian Otomatis'
- Pilih 'Simpan' siap nonton TV Digital
Cara cek TV sudah digital atau belum:
- Masuk ke laman siarandigital.kominfo.go.id
- Pilih menu “Perangkat TV Digital”
- Pada menu "Pilih Kategori" klik “Televisi”
- Isi merek televisi beserta Model/Type-nya
Jika merek televisi dan tipe merupakan TV yang sudah bisa menerima siaran TV analog maka keterangannya merek dan tipe akan muncul
Baca Juga: Kominfo Pastikan Stok Set Top Box TV Digital Aman di Pasaran
Akan tetapi, jika televisi tidak terdaftar maka akan muncul keterangan, “Mohon maaf, perangkat yang Anda cari tidak terdaftar pada database kami atau belum memiliki sertifikasi perangkat.”
Berita Terkait
-
Viral Kuota Internet 50 GB Gratis Jelang Hari Kemerdekaan, Begini Penjelasan Resminya
-
Wamen Nezar Patria Sebut Pentingnya Digitalisasi buat Pengembangan Wilayah, Kenapa?
-
Tuntutan Berat untuk Eks Pegawai Kominfo: Denda Miliaran dan Penjara hingga 9 Tahun di Depan Mata
-
Diperiksa di Bui, Plate Lempar Tanggung Jawab Proyek PDNS ke Bawahan yang Jadi Tersangka
-
Masih Penasaran Video Andini Permata? Salah Klik, Data Pribadi Ludes Disikat Hacker
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed
-
Reno Land di M Bloc Jadi Magnet Anak Muda, OPPO Reno15 Series Jadi Partner Hangout Generasi Aktif
-
5 HP Baru Siap Meluncur Minggu Ini: Ada HP Murah Oppo dan Redmi Turbo 5
-
5 Tipe HP Murah yang Tidak Cocok Buat Jangka Panjang, Cek Sebelum Beli!
-
Hindari Bocoran, GTA 6 Versi Fisik Diprediksi Alami Penundaan
-
Redmi Note 15 5G vs Infinix Note Edge: Mending HP Murah Layar Curved yang Mana?
-
Industri Ambil Peran Aktif Bangun SDM Vokasi Masa Depan
-
5 Rekomendasi Tablet yang Bisa Sambung ke Proyektor, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Murah Snapragon di Bawah Rp1,5 Juta untuk Multitasking, Tidak Gampang Panas
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan