Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G.Plate bertemu dengan Senior Executive Vice-President of International Development di perusahaan teknologi Thales Group, Pascale Sourisse, membahas tentang perkembangan Satelit Satria-1.
"Sore ini, saya mengadakan pertemuan dengan Thales, dan kami mendiskusikan kerja sama yang saat ini sudah berlangsung antara BAKTI Kominfo dan Thales yaitu pengadaan satelit SATRIA-1. Ibu Pascal menyampaikan bahwa mereka menggunakan semua keahlian yang mereka miliki agar nanti peluncuran satelit Satria-1 dapat dilakukan sesuai jadwal yang kita harapkan," kata Menkominfo di Jakarta, Rabu (2/11/2022).
Terkait peluncuran Satria-1 Kementerian Kominfo menjadwalkan untuk diluncurkan pada pertengahan 2023 dan diharapkan bisa mulai beroperasi di akhir 2023.
Lebih lanjut, Plate mengatakan bahwa saat ini proses produksi satelit oleh Thales telah masuk di titik-titik penting.
"Sehingga, harapannya Desember nanti bisa selesai dan selanjutnya kita bisa mulai persiapkan peluncuran atau launching satelitnya di pertengahan tahun depan sekitar bulan Juli," ujarnya.
Kementerian Kominfo dan perusahaan teknologi yang berbasis di Prancis tersebut juga mendiskusikan teknologi-teknologi lainnya seperti keamanan digital, mobilitas cerdas, hingga identitas digital.
Selain itu, keduanya juga membahas pentingnya pengembangan talenta digital seiring dengan transformasi teknologi yang terjadi begitu dinamis saat ini.
"Kerja sama kami berjalan dengan baik dan hubungannya dekat, sehingga kami bisa mendiskusikan hal-hal termasuk hal yang sulit, dalam rangka mitigasi potensi masalah-masalah yang muncul agar pembangunan proyek-proyek seperti satelit bisa terlaksana," kata dia.
Di sisi lain, Sourisse mengatakan pertemuannya dengan Kemenkominfo merupakan sebuah kesempatan untuk juga membahas proyek-proyek yang perusahaan miliki di ranah sipil.
Baca Juga: Kemenkominfo Mulai Sosialisasi Pembangunan Palapa Ring Integrasi
"Saya juga ingin menekankan fakta bahwa Thales berkomitmen untuk mendukung perkembangan negara yang sangat mengesankan. Dan di banyak domain, kami memiliki kebijakan kuat yang kami yakini sejalan dengan harapan pemerintah untuk mengembangkan lapangan kerja, mengembangkan talenta di Indonesia," jelas Sourisse.
"Dan saya harus mengatakan bahwa saya sangat terkesan dengan kecepatan pembangunan negara Indonesia. Thales sangat ingin mendukung perkembangan ini dengan merekrut talenta baru, kompetensi baru di wilayah ini dan mengembangkan apa yang bisa kita lakukan bersama," imbuhnya. [Antara]
Berita Terkait
-
BAKTI Komdigi Akui Ada 2.121 Desa di Indonesia Belum Kebagian Internet
-
Komdigi Bantah Kalah Cepat dari Starlink Pulihkan Internet di Lokasi Banjir Sumatra
-
BAKTI Komdigi Sukses Sediakan 30 Ribu Akses Internet Berkat Satelit Satria-1
-
Bencana Banjir Sumatra, BAKTI Komdigi Sediakan 18 Akses Internet dari Satelit Satria-1
-
Persija Jakarta Incar Kemenangan Kelima, Bek Brasil Siap Gantikan Jordi Amat
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan