Suara.com - Firma riset OpenSignal kembali menerbitkan laporannya soal pengalaman jaringan seluler di Indonesia periode Desember 2022. Hasilnya, Telkomsel dan XL Axiata dinobatkan sebagai operator terbaik Indonesia.
Riset OpenSignal dilakukan sejak 1 Agustus hingga 30 Oktober 2022. XL dan Telkomsel sama-sama unggul di empat kategori dari total sembilan penghargaan, Smartfren satu kategori, lalu Indosat dan Tri tidak mendapatkan apapun.
Adapun penilaian OpenSignal ini mencakup Pengalaman Video, Pengalaman Game, Pengalaman Aplikasi Suara, Pengalaman Kecepatan Unduhan, Pengalaman Kecepatan Unggahan, Ketersediaan, Pengalaman Cakupan 4G, Kualitas Konsisten Luar Biasa, dan Kualitas Konsistensi Inti.
XL Axiata mendapatkan peringkat satu di Pengalaman Video, Pengalaman Game, Pengalaman Aplikasi Suara, dan Pengalaman Kecepatan unduhan. Untuk video, XL Axiata mendapatkan skor 46,5 dari skala 0-100, berbeda tipis dari Telkomsel dengan skor 46,1.
XL juga memperoleh pengalaman game dengan skor 67,1, pengalaman aplikasi suara 77,4, dan pengalaman kecepatan unduhan 20,8 Mbps. Kecepatan download XL ini melebihi Telkomsel dengan rata-rata 17,6 Mbps.
Sedangkan Telkomsel juga meraih empat kategori penghargaan yang mencakup Pengalaman Kecepatan Unggah, Pengalaman Cakupan 4G, Kualitas Konsisten Luar Biasa, dan Kualitas Konsisten Inti.
Kecepatan upload Telkomsel mencapai 8,2 Mbps, tertinggi dari XL dengan 7,6 Mbps dan Indosat 7,3 Mbps. Telkomsel juga menang di Pengalaman Cakupan 4G dengan skor 8,8 dalam skala 0-10 poin.
Adapun untuk Smartfren mereka menang penghargaan Ketersediaan karena penggunanya terus menghabiskan proporsi waktu tertinggi untuk terhubung ke sinyal seluler dengan persentase waktu 98,5 persen dari skala 0-100 persen.
Baca Juga: Telkomsel Dukung Perkembangan Esports Indonesia di Indonesia Esports Summit 2022
Berita Terkait
-
Merger Grab - GoTo Tersandung Saham Telkomsel, KPPU Belum Terima Notifikasi
-
Telkomsel Unjuk Peran Kunci Transformasi Digital Indonesia di WEF 2026, Soroti AI dan Kolaborasi
-
Strategi Digital by.U Picu Lonjakan Partisipasi hingga 97% di KOREA KAJA Vol.2
-
Internet IndiHome-Telkomsel Gangguan Se-Nasional, Ini Solusi dari Provider
-
Indihome Gangguan, Netizen Ramai Unggah Meme dan Mengeluh di X
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF