Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI resmi memulai program akselerator intensif Startup Studio Indonesia (SSI) Batch ke-6.
Tahun ini, Kominfo memilih 17 startup tahap awal untuk memulai rangkaian pelatihan SSI Batch 6.
“Dibandingkan dengan batch sebelumnya, kami melihat adanya variasi baru dari latar belakang bisnis para startup yang mendaftarkan diri di program ini," ungkap Sonny Hendra Sudaryana, Koordinator Startup Digital, Kominfo RI dalam jumpa persnya, Kamis (9/3/2023).
Misalnya, dia menambahkan, di batch-6 terdapat startup yang fokus pada industri olahraga dan enterprise software.
"Hal ini menunjukkan bahwa teknologi dan digitalisasi sudah semakin berkembang ke segala sektor kehidupan, serta adanya peningkatan kesadaran dari para startup dalam memanfaatkan hal tersebut untuk keberlanjutan bisnisnya," jelasnya.
Diharapkan, tambahnya, melalui program pelatihan SSI dapat terus mampu memberikan kontribusi signifikan dalam mencetak startup gemilang untuk mengembangkan produk sesuai konteks pasar lokal.
Tujuh belas startup terpilih akan mengikuti sesi Founder’s Camp selama tiga hari mulai dari 9-11 Maret 2023 dan 1-on-1 Coaching selama tiga bulan hingga Juni 2023.
Sesi Founder's Camp akan diadakan secara offline yang ditujukan untuk menciptakan acara yang intim dengan menghadirkan suasana santai namun tetap kondusif bersama para founder.
Founder’s Camp merupakan mentoring atau brainstorming dengan para founder startup berpengalaman untuk mendiskusikan ilmu praktis yang harus dikuasai dalam perkembangan skala usaha.
Baca Juga: Kominfo Rampungkan Draft Panduan Komunikasi Publik untuk Penanganan Berita Palsu
Sementara itu, 1-on-1 Coaching merupakan sesi privat dimana tiap startup mendapatkan konsultasi dan supervisi eksekusi bersama founder startup berpengalaman dan para ahli yang relevan di bidangnya, program ini akan dilakukan secara intensif selama 11 minggu.
Rangkaian program Startup Studio Indonesia Batch 6 kemudian akan ditutup dengan acara puncak Milestone Day.
Para startup berkesempatan memaparkan model bisnis dan pencapaiannya di depan para stakeholders industri startup.
Berita Terkait
-
Menkominfo Johnny G Plate Diperiksa Kejagung Hari Ini, Bakal Jadi Tersangka?
-
Menkominfo Johnny Plate Diperiksa Kejagung Hari Ini, Ada Tersangka Baru di Hari Valentine?
-
Adik Menkominfo Kembali Diperiksa Kejagung, Besok Giliran Johnny G Plate
-
683 Situs Pemerintah dan Pendidikan Disusupi Judi Online, Kominfo Beraksi
-
Tenaga Ahli Tersangka Kasus Korupsi Bantah Buat Kajian Fiktif Terkait Proyek BTS BAKTI Kominfo
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan
-
Komdigi Akui Kualitas Internet Indonesia Kalah Jauh dari Malaysia
-
5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
-
The Simpsons Bakal Hadir di Fortnite, Ini Bocoran Event-nya
-
Update HyperOS 3 Global Dimulai, Xiaomi 15T Series Dapat Giliran Pertama
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
5 Cara Mengembalikan Foto Lama yang Terhapus di HP Android
-
HP Flagship 'Murah' yang Laris, iQOO 15 Punya Kekurangan di Sektor Optik
-
Cara Convert Pulsa ke DANA dengan Mudah, Praktis untuk Belanja
-
Video Viral Dalam Gerbong Detik-Detik KA Purwojaya Anjlok, Netizen Ikut Tegang