Suara.com - Samsung Galaxy Buds 3 Pro telah muncul di situs sertifikasi sehingga acara peluncuran diharapkan semakin dekat. Menjelang perilisan, fitur Samsung Galaxy Buds 3 Pro bocor ke publik.
Seperti namanya, perangkat akan menjadi generasi penerus Samsung Galaxy Bud 2 Pro. TWS Samsung tersebut baru-baru ini muncul di situs sertifikasi Bureau of Indian Standards (BIS).
Samsung Galaxy Buds 3 Pro diprediksi debut bersama HP lipat Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Fold 6 Ultra. Selain BIS, Galaxy Buds 3 Pro terlihat di TUV Certification.
Laman sertifikasi mengonfirmasi bahwa TWS mengemas baterai 500 mAh. Berdasarkan daftarnya, kapasitas baterai perangkat ini tidak jauh berbeda dibanding generasi pendahulu, Samsung Galaxy Buds 2 Pro.
TWS saat itu juga debut dengan baterai 515 mAh pada casing-nya. Berdasarkan rumor yang beredar, model Pro diharapkan hadir dengan peningkatan pada kualitas suara, peredam bising, dan masa pakai baterai. Dikutip dari NDTV, laporan sebelumnya menyebutkan bahwa model dasar dan Pro dapat meluncur secara bersamaan pada tahun ini.
Sebagai pengingat, Galaxy Buds 2 hadir pada 2021 sementara Galaxy Buds 2 Pro memulai debutnya pada tahun 2022. Galaxy Buds 2 Pro menampilkan speaker koaksial dua arah khusus yang mendukung audio Hi-Fi 24bit.
Perusahaan mengklaim bahwa earbud juga memiliki dukungan audio 360 derajat dengan Direct Multi-channel. Perangkat wearable Samsung ini memiliki fitur Active Noise Cancellation (ANC).
TWS turut mengemas tiga mikrofon dengan rasio signal-to-noise yang tinggi. Sebagai informasi, teknologi Auracast hadir ke Galaxy Buds 2 Pro pada 2023 lalu. Update terbaru memperluas kemampuan LE Audio ke TV Samsung dengan teknologi audio siaran Auracast.
Samsung telah memanfaatkan fitur-fitur baru berbasis LE Audio untuk meningkatkan pengalaman suara, termasuk 360 Audio Recording, supaya pengguna smartphone Galaxy dapat merekam suara dalam video, tepat seperti yang mereka dengar, tanpa memerlukan peralatan profesional.
Baca Juga: Nampang di Situs Resmi, Realme Segera Luncurkan TWS Anyar
Dengan Auracast, pengguna dapat mengubah perangkat mereka menjadi sebuah stasiun radio bersama yang dapat disiarkan ke seluruh perangkat yang terhubung. Dengan LE Audio yang baru, pengguna dapat menghubungkan beberapa set Buds ke TV, sebelumnya pengguna hanya dapat menghubungkan maksimal dua perangkat. Teknologi semacam itu diharapkan juga hadir pada Samsung Galaxy Buds 3 Pro.
Berita Terkait
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
-
Meski Ada Menkeu Purbaya, Bank Dunia Prediksi Ekonomi RI Tetap Gelap
-
Kritik Bank Dunia ke BUMN: Jago Dominasi Tapi Produktivitasnya Kalah Sama Swasta!
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
Terkini
-
4 Rekomendasi Tablet 10 Inch Mulai Rp1 Jutaan, Belajar dan Nonton Film Jadi Puas
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 7 Oktober 2025: Klaim Skin SG2, AK47, dan Bundle Keren
-
16 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 8 Oktober 2025, Bek Legendaris Jaap Stam 113 Gratis
-
Kode Redeem FF 8 Oktober 2025: SG2, Bunny Bundle, dan Bonus Diamond Menantimu!
-
4 Tips Beli iPhone untuk Pemula agar Tidak Tertipu HP Palsu
-
Cara Aktifkan Notifikasi Screenshot DM Instagram, Biar Tahu Siapa yang Diam-Diam SS Pesanmu!
-
Purbaya Sidak Bea Cukai Soetta Jelang iPhone 17 Rilis, Temukan Puluhan HP Ilegal
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 8 Oktober 2025, Kesempatan Emas Raih Senjata M4A1 Gratis
-
Prompt Gemini AI Siap Pakai Foto Liburan di Jepang dengan Berbagai Gaya Estetik
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 8 Oktober 2025, Peluang Emas Raih Pemain 106-110 dan 10.000 Gems