- Oppo Find X9 Pro pakai Dimensity 9500, skor AnTuTu tembus 4 juta poin.
- Desain hadir dengan bezel tipis, quad-kamera Hasselblad, dan kamera periskop 200 MP di model Pro.
- Dilengkapi baterai 7.000+ mAh, sertifikasi IP68/IP69, dan dua tombol AI fisik baru.
Suara.com - Persaingan HP flagship diyakini bakal makin memanas. Perusahaan bersiap meluncurkan Oppo Find X9 dan Oppo Find X9 Pro pada 16 Oktober 2025 mendatang.
Sebagai informasi, Apple resmi memasarkan iPhone 17 series di Eropa dan Amerika Serikat. Xiaomi secara terang-terangan menantang iPhone 17 dengan merilis Xiaomi 17.
Perusahaan bahkan melewatkan seri 16 dan langsung memilih angka 17 karena cukup percaya diri melawan raksasa teknologi Cupertino Amerika Serikat tersebut.
Tiga ponsel premium yang bakal meramaikan pasar adalah Vivo X300, iQOO 15, dan Oppo Find X9 series.
Menjelang perilisan, desain lengkap Oppo Find X9 series terungkap. Smartphone bakal membawa bezel simetris ultra tipis serta Quad-kamera Hasselblad persegi.
Perusahaan nampak menempatkan flash LED vertikal persegi panjang di dekat modul kamera. Manajer Produk Oppo, Zhou Yibao telah memamerkan performa HP flagship Oppo di Weibo.
Petinggi perusahaan mengklaim bahwa Oppo Find X9 Pro dengan Dimensity 9500 mampu mencetak skor AnTuTu 4.045.997 poin (AnTuTu V11).
Jika klaim terbukti, Oppo Find X9 Pro dapat menjadi salah satu smartphone terkencang di industri.
Bocoran Fitur Oppo Find X9 Series
Baca Juga: Tantang Xiaomi 17, Pre-Order Realme GT 8 Sudah Dibuka
Perusahaan telah merilis poster untuk menyambut peluncuran seri Oppo Find X9. Seri ponsel andalan ini akan mengandalkan chipset terbaru, Dimensity 9500, dengan lensa telefoto Samsung 200 MP khusus untuk model Pro.
Seri ini juga didukung oleh Trinity Engine OPPO, yang diklaim meningkatkan efisiensi dan performa perangkat secara keseluruhan.
Chipsetnya sendiri dirancang untuk menghasilkan performa maksimal dengan konsumsi daya yang lebih rendah, berkat arsitektur CPU All-Big-Core yang mencakup satu ultra-core 4.21 GHz.
Menurut bocoran dari Digital Chat Station serta Ben Genskin, Find X9 memiliki layar datar berukuran 6,59 inci untuk model standar dan 6,78 inci untuk model Pro.
Mengutip Notebookcheck, beberapa fitur unggulan lain mencakup kamera periskop 200 MP (kemungkinan hanya untuk model Pro), baterai berkapasitas besar 7.000+ mAh yang sudah dikonfirmasi, pemindai sidik jari ultrasonik, dan sertifikasi IP68/IP69 untuk ketahanan terhadap debu dan air.
Cukup menarik, seri Find X9 ini akan menjadi smartphone pertama perusahaan yang memperkenalkan dua tombol AI fisik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Cara Tukar Robux Roblox Jadi Uang Tunai
-
Kronologi 3 Astronot China Terdampar di Luar Angkasa Tanpa Kepastian Balik ke Bumi
-
20 Kode Redeem FC Mobile 9 November 2025, Ungkap Trik Dapatkan 20.000 Gems Gratis
-
28 Kode Redeem FF 9 November 2025, Misi Rahasia Dapatkan Skin Groza FFCS Jangan Terlewat
-
Apple Akhirnya Nyerah, Pilih Bayar Google Rp 16 Triliun per Tahun
-
Honor Siapkan HP 10.000 mAh ala Power Bank Pertama di Dunia
-
Sword of Justice Resmi Rilis ke Indonesia, Game MMORPG Berpadu AI
-
Terobosan Konektivitas: Uji Coba Pertama NR-NTN 5G-Advanced via Satelit LEO OneWeb
-
FujiFilm Rilis instax mini LiPlay+ di Indonesia, Gabungkan Digital dan Instan dengan Kamera Selfie
-
Redmi Note 15 Global Diprediksi Usung Spek Berbeda dengan Versi China