Suara.com - Sejumlah produk dari tujuh perusahaan makanan dan minuman asal Indonesia menembus pasar Spanyol. Produk-produk itu dipamerkan ketujuh perusahaan tersebut dalam Pameran Internasional Alimentaria 2014 di Barcelona yang berlangsung tanggal 31 Maret hingga 3 April 2014.
Ketujuh perusahaan Indonesia tersebut adalah Indofood CBP, PT. Dua Kelinci, PT. Mayora Indah, PT. Dolphin SICM, PT. Anggada Putra Rekso Mulia, PT. Tiga Pilar Sejahtera Food, dan PT. Medan Tropical Canning & Frozen Industries.
Indofood CBP memamerkan produk mie instan yang telah diekspor ke banyak negara. PT. Anggada Putra Rekso Mulia yang memproduksi antara lain Teh Botol Sosro akan memamerkan produk teh unggulannya.
PT. Medan Tropical Canning & Frozen Industries akan memamerkan produk makanan laut kalengan dan beku. Sementara itu, PT. Mayora Indah, PT. Dua Kelinci, PT. Dolphin SCIM, dan PT. Tiga Pilar Sejahtera Food akan memamerkan produk makanan ringan (snack), seperti biskuit, wafer, dan permen.
Pameran tersebut dibuka oleh Putera Mahkota Kerajaan Spanyol, Pangeran Felipe de Borbon. Dalam pameran ini, perusahaan Indonesia menempati stan seluas 75 meter persegi di Paviliun Internasional bersama 50 negara lainnya.
Menurut Minister Counsellor KBRI Madrid Theodorus Satrio Nugroho, secara keseluruhan pameran diikuti lebih dari 3.800 peserta, terdiri dari 2.800 perusahaan Spanyol dan 1.000 perusahaan internasional. Pameran tersebut merupakan ajang pertemuan bagi produsen, distributor, eksportir dan importir produk makanan serta minuman dari seluruh dunia.
Menurut keterangan panitia, pameran dikunjungi oleh lebih dari 140.000 dengan pembeli berasal dari 140 negara. (Antara)
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Express Discharge, Layanan Seamless dari Garda Medika Resmi Meluncur: Efisiensi Waktu dan Pembayaran
-
COP30 Brasil: Indonesia Dorong 7 Agenda Kunci, Fokus pada Dana dan Transisi Energi
-
Redenominasi Rupiah Bikin Harga Emas Makin Mentereng? Ini Kata Pengamat
-
Rapel Gaji PNS dan PPPK Mulai Cair November? Cek Mekanismenya
-
637 Ambulans BRI Peduli Telah Hadir, Perkuat Ketahanan Layanan Kesehatan Nasional
-
MIND ID Perkuat Komitmen Transisi Energi Lewat Hilirisasi Bauksit
-
Mengapa Bunga Pindar jadi Sorotan KPPU?
-
Rekomendasi Tempat Beli Perak Batangan Terpercaya
-
Old Money Ilegal Disebut Ketar-ketir Jika Menkeu Purbaya Terapkan Kebijakan Redenominasi
-
Fintech Syariah Indonesia dan Malaysia Jalin Kolaborasi, Dorong Akses Pembiayaan Inklusif