Tradisi berkirim hantaran parsel menjelang Hari Raya Idul Fitri dimanfaatkan sejumlah pedagang musiman untuk meraup untung. Salah satunya pedagang yang berjualan di depan Stasiun Cikini, Jakarta Pusat.
Kawasan ini memang sudah terkenal sebagai lapak pedagang parsel saat lebaran ataupun natal tiba. Pedagang yang berjualan pun merupakan pemain lama yang dari tahun ke tahun tak pernah absen memanfaatkan momen spesial keagamaan.
Seperti Serli yang sudah 8 tahun berjualan parsel di Cikini. Dari berjualan parsel saja Ia bisa meraup untung hingga 400 juta dalam seminggu.
"Minggu kemarin paling ramai. Biasanya minggu terakhir sudah menurun, dan kita kasih diskon lebih banyak mendekati lebaran. Tapi ini menurun dibanding omset tahun lalu," ungkapnya kepada Suara.com, Senin (13/7/2015).
Tak hanya Serli, Yayat, pedagang lainnya mengaku bahwa omset dari berjualan parsel bisa mencapai 500 juta dalam seminggu. Meski Ia tidak menampik tahun ini mengalami penurunan dibanding tahun-tahun sebelumnya.
"Tahun ini lebih sepi dibanding tahun lalu. Mungkin karena lebaran tahun ini kan barengan sama anak-anak masuk ajaran baru di sekolah jadi kebutuhannya dibagi. Biasa omset lebih dari itu Mbak," ungkap Yayat.
Kendati sepi, baik Serli dan Yayat belum mau memberikan diskon besar-besaran pada hari ini. Keduanya baru akan memberikan diskon ketika H-2 lebaran.
"Kalau diskon paling mulai Rabu atau Kamis mba. H-2 lah. Diskonnya bisa 50-100 ribu per parsel, tergantung berapa item yang dipesan," imbuh Serli.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kemenkeu: Investor SBN Ritel 2025 Didominasi Kalangan Perempuan
-
Profil Neta Auto, Perusahaan Mobil Listrik yang Stop Operasi di Indonesia
-
Peran BUMN Tangani Bencana Diapresiasi
-
XRP Tertekan di Bawah 2 Dolar AS, Harga Bakal Makin Turun?
-
Catat Waktunya! Emas Antam Bisa Tembus Rp 3 Juta/Gram Pekan Ini
-
Kemenperin Akan Guyur Dana Rp 318 Miliar untuk Pulihkan IKM Terdampak Banjir Sumatera
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Kekeringan Landa Padang, Kementerian PU Respon Cepat Krisis Air di Padang
-
PPRO Dorong Transformasi Bisnis Lewat Pendekatan Berbasis Pengalaman Konsumen
-
Jadi Calon Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono Akui Sentimen Pasar Negatif