Suara.com - Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Muliaman Hadad mengungkapkan hingga saat ini OJK telah mengelola aset keuangan mencapai Rp13.375 triliun. Aset-aset keuangan tersebut berasal dari industri keuangan bank dan non bank.
Melihat kondisi tersebut, ia menilai peran atau prinsip good governance memiliki peranan yang sangat penting untuk diterapkan di semua sektor industri atau perusahaan.
"Good Governance ini sangat penting diterapkan di lapisan industri dan perusahaan. Karena, kalau tidak diterapkan itu seperti badan tanpa nyawa. Jadi harus jadi budah sebenarnya ini (Good Governance)," kata Muliaman saat membuka acara 'Risk and Governance Summit 2015' di Museum Nasional, Jakarta Pusat, Selasa (17/11/2015).
Ia menjelaskan, aset keuangan yang dikelola OJK di sektor perbankan hingga Semester I 2015 mencapai Rp5.793 triliun atau sekitar 55 persen dari GDP. Sedangkan di pasar modal hingga Juli 2015, nilai kapitalisasi saham di Bursa Efek Indonesia mencapai Rp4.522 triliun atau sekitar 43 persen dari GDP. Sedangkan aset untuk obligasi mencapia Rp1.657 triliun atau sekitar 16 persen dari GDP.
Selain itu untuk industri keuangan non bank, aset yang dikuasai oleh OJK dari perusahaan asuransi sebesar Rp777 triliun, aset perusahaan pembiayaan sebesar Rp435 triliun dan aset dana pensiun Rp195 triliun.
Guna mendukung berjalannya good governance dan menjaga aset keuangan tersebut, OJK akan menjadi role model dalam penerapan good governance bagi industri keuangan di Indonesia. Untuk itu, penerapan good governance telah di intergrasikan dengan program budaya di OJK.
"Tahun ini juga ditetapkan sebagai tahun penguatan intergritas. OJK dengan program utamanya, memastikan berfungsinya unit Faud, revitalisasi whistleblowing system dan pelaksanaan program pengendalian gratifikasi," tegasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Menhub Ungkap Hari Ini Puncak Arus Balik Nataru
-
Menhub Ungkap Hari Ini Puncak Arus Balik Nataru
-
Purbaya Respons Konflik China-Taiwan, Ini Efeknya ke Ekonomi RI
-
Tarif Listrik Kuartal I 2026 Tak Naik, PLN Berikan Penjelasan
-
Dana Sisa Anggaran Himbara Ditarik Rp75 Triliun, Menkeu Mau Bagi-bagi ke Kementerian
-
Purbaya Curhat Kena Omel Gegara Coretax Banyak Eror, Akui Masih Rumit
-
Solusi Masalah e-Kinerja BKN 2026: Data Tidak Sinkron, Gagal Login, hingga SKP Guru
-
Purbaya Buka Peluang Tarik Pajak E-commerce 2026
-
Siap-siap! Menkeu Purbaya Kasih Sinyal IHSG Melesat ke 10.000
-
Bansos Beras 10 Kg Dipastikan Lanjut di 2026 untuk 18 Juta Penerima