PT Lippo Malls Indonesia (Lippo Malls) menargetkan pertumbuhan pengunjung sebesar 15 persen di 67 mal yang dikelolanya, yang menyebar di 34 kota di Indonesia pada tahun ini. Target tersebut tak lepas dari total pengunjung sepanjang tahun lalu yang telah mencapai lebih dari 350 juta atau tumbuh 10 persen dari tahun sebelumnya.
Executive Director Lippo Malls Indonesia Marshall Martinus mengatakan bahwa untuk mencapai target tersebut, Lippo Malls menerapkan tiga strategi. "Yaitu memperluas jangkauan pada level mass mid market dengan meningkatkan fasilitas dan pemenuhan kebutuhan customer sesuai pada segmen tersebut, fokus pada pengembangan tenancy mix di setiap mal, mengikuti perkembangan dan dinamika kebutuhan gaya hidup konsumen dan terus berupaya meningkatkan loyalitas customer melalui program yang dijalankan setiap mal ataupun program nasional Lippo Malls serta perangkat berbasis teknologi lainnya,” kata Marshall dalam keterangan tertulis, Senin (27/2/2017).
“Melalui tiga strategi tersebut serta bermodalkan pengalaman sebagai operator 67 mal di seluruh Indonesia, kami optimis, jumlah pengunjung seluruh mal yang dikelola oleh Lippo Malls akan tumbuh sebesar 15 persen sepanjang tahun ini, “tegas Marshall.
Pada tahun ini, Lippo Malls merencanakan pembukaan 2 mal baru yang berlokasi di Jakarta dan Jember, Jawa Timur. Pembukaan dua mal ini akan memberikan kontribusi penambahan contructed floor area (CFA) seluas 100.000 meter persegi dengan luas area yang disewakan mencapai 40.000 meter persegi.
“Di masa mendatang, Lippo Malls juga menyiapkan proyek pengembangan 40 mal baru yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia, seperti Jabodetabek, Sumatera, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Indonesia bagian Timur, dengan dana capex yang disiapkan sebesar lebih dari 20 triliun,“ tambah Marshall.
Lippo Malls Indonesia adalah unit usaha yang bernaung di bawah PT Lippo Karawaci Tbk dengan fokus utama pada pengelolaan dan pengembangan pusat perbelanjaan (mal).
Lippo Malls Indonesia memiliki CFA seluas 3,6 juta meter persegi dan bermitra dengan lebih dari 12.000 tenant hingga akhir tahun 2016.
Lippo Malls Indonesia sampai saat ini merupakan operator mal terbesar sekaligus pemilik mal terbanyak di Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Dapat Restu ESDM, Vale Gaspol Lakukan Operasional
-
Selain BBM, SPBU Kini Gali Cuan dari Air Minum Isi Ulang
-
IHSG Bidik Level 10.500: Mirae Asset Tetap Bullish di Tengah Tantangan Rupiah
-
Danantara Pastikan PT Timah Bukan Masuk Radar Penyuntikan Dana
-
Apa Itu Rekening Koran dan Apa Fungsinya? Ini yang Perlu Dipahami
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Harga Beras hingga Jagung Kompak Turun, Tekanan Pangan Nasional Kian Melandai
-
ANTAM Bantah Kabar Ledakan Tambang: Hoaks!
-
Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
-
Tensi Iran Mereda, Harga Minyak Dunia Anjlok Lebih dari 2 Persen di Pasar Asia