Pembangunan proyek jalur transportasi kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) di samping jalan Tol Jagorawi, Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (2/3). [Suara.com]
Pemerintah Malaysia membuka peluang kerja sama dengan Indonesia khususnya untuk menggaet PT Adhi Karya (Persero) sebagai kontraktor pada proyek pembangunan Light Rail Transit (LRT) 3 di Malaysia.
Chairman of Suruhan Jaya Pengangkutan Awam Darat (SPAD) Malaysia Syed Hamid mengatakan, dengan pangalaman yang dimiliki Indonesia dalam penerapan teknologi U-Shape Girder lebih dulu, Adhi Karya memiliki peluang besar menjalin kerja sama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) asal Malaysia, Prasarana Malaysia Berhad, untuk pembangunan LRT selanjutnya di negeri jiran.
"Saya kira ke depannya akan ada hubungan kerja sama dengan Indonesia untuk kerja sama yang saling menguntungkan. Karena kita sama-sama BUMN. Akan menjadi sebuah sinergi yang bagus nantinya. Kami akan terus meningkatkan kerja sama ini," ungkap Syed Hamid saat mengunjungi langsung pabrik precast Adhi Karya di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/5/2017).
Pihaknya juga membuka peluang pada Adhi Karya untuk mulai mencoba berinvestasi di Malaysia. Oleh karena itu kerja sama kedua BUMN tersebut dinilainya perlu terus diperkuat.
"Mungkin setelah ini kita akan mengajak Adhi Karya untuk potensi-potensi ke depan. Mungkin Adhi karya bisa menjalin kerja sama, atau tertarik berinvestasi di Malaysia. Semua ini untuk meningkatkan hubungan kerja sama untuk kepentingan rakyat kedua negara," ujarnya.
Seperti diketahui, saat ini Pemerintah Malaysia akan membangun LRT fase ke tiga setelah sebelumnya sukses dengan pengoperasian LRT 1&2. Pembangunan proyek LRT 3 di Malaysia saat ini sedang dalam tahap proses tender main civil contractor.
Dengan demikian kunjungan Delegasi Malaysia ke pabrik precast Adhi Karya hari ini, memberikan peluang BUMN konstruksi tersebut untuk ikut terlibat di dalamnya.
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Sempat ke Level Tertinggi, IHSG Terus Meroket Hingga Akhir Perdagangan Gara-gara Indeks MSCI
-
RI Kedatangan BBM Ramah Lingkungan Baru Bobibos dengan RON 98
-
Hyundai 'Kebelet' Garap Mobil Nasional Prabowo, Menperin Agus: Tunggu Dulu!
-
Pemerintah Akui Kesejahteraan Petani Dibanding Nelayan-Peternak Masih Jomplang
-
Menkeu Sebut Investasi Reksadana Bisa Bikin Cepat Kaya, Begini Panduannya untuk Pemula
-
Tantangan Sektor Pangan Kian Kompleks, Dirut PT Pupuk Indonesia: Inovasi Jadi Kunci
-
Harga Pupuk Subsidi Turun, Zulhas: Pupuk Indonesia Bisa Bangun Satu Pabrik Setiap Tahun
-
Rupiah Akhirnya Perkasa Hari Ini Setelah 3 Hari Meloyo
-
Pabrik New Ethylene Project Diresmikan, Bahlil : Kita Tak Perlu Lagi Impor!
-
Pemerintah Bongkar Penyelundupan Turunan CPO di Priok, Kerugian Negara Capai Miliaran Rupiah