Untuk mempercepat pencapaian target pembangunan infrastruktur, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mengembangkan berbagai inovasi teknologi yang mempermudah pelaksanaan pekerjaan untuk lebih berkualitas, cepat, efisien dan tepat sasaran. Salah satu inovasi teknologi yang baru saja diluncurkan penggunaannya oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yakni Portal Situation Room dan Sistem Tata Naskah Dinas Elektronik (TNDE) di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat, (7/7/2017). Turut hadir dalam acara tersebut para Pejabat Tinggi Madya dan Pratama Kementerian PUPR.
Sebagai organisasi yang terus melaksanakan modernisasi, pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) berupa Portal Situation Room tersebut menampilkan informasi terkini terkait progres pekerjaan dari seluruh unit organisasi di Kementerian PUPR, yang berguna dalam pengambilan keputusan pimpinan (decision support system) yang lebih cepat. Pemantauan portal ini dilakukan di salah satu ruangan di Gedung Utama yang sebelumnya merupakan ruang rapat. Ruangan tersebut kini telah dilengkapi empat layar monitor berukuran besar di sekeliling ruangan untuk menampilkan Portal Situation Room dan tersedia fasilitas kamera untuk tatap muka jarak jauh (video conference).
Menteri Basuki dalam sambutannya meminta kepada seluruh Unit Organisasi Kementerian PUPR menggunakan fasilitas dan inovasi teknologi tersebut, sehingga membantu mengoptimalkan pelaksanaan pekerjaan dan efisiensi penggunaan anggaran.
“Situation Room juga bisa digunakan untuk rapat menggunakan teknologi video conference dengan seluruh Kepala Balai di lingkungan Kementerian PUPR yang tersebar di seluruh Indonesia, sehingga sangat efisien dalam penghematan anggaran perjalanan dinas,” ujar Menteri Basuki. Hal ini sejalan dengan Instruksi Presiden No. 4 Tahun 2017 tentang Efisiensi Belanja Barang Kementerian/Lembaga dalam Pelaksanaan APBN TA. 2017.
Selain menghemat anggaran perjalanan dinas, efisiensi belanja barang juga dari pengurangan biaya paket meeting, honorarium tim/kegiatan, belanja operasional perkantoran, belanja jasa, belanja pemeliharaan, belanja barang operasional, dan non operasional lainnya.
Sementara itu sistem TNDE merupakan aplikasi teknologi tata persuratan, arsip dan dokumentasi elektronik, serta naskah dinas elektronik lainnya, yang merupakan hasil kolaborasi antara Biro Umum, Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) dan Biro Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana. Penggunaan Sistem TNDE diharapkan dapat mendorong pengurangan penggunaan kertas (paperless) dalam melaksanaan pekerjaan.
“Saya dorong agar penerapan Sistem TNDE ini diperlombakan dan diumumkan setiap tahunnya pada acara Hari Bakti Kementerian PUPR yang diperingati setiap 3 Desember. Karena kalau inovasi teknologi tidak dipakai, maka tidak akan berkembang,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Menteri Basuki didampingi oleh para Pejabat Tinggi Madya dan Pratama Kementerian PUPR mencoba menggunakan fasilitas Live Monitoring pada lokasi pekerjaan infrastruktur strategis dan melakukan video conference dengan tiga belas (13) Balai diantaranya Balai Besar Wilayah (BBWS) Sungai Cimanuk, BBWS Bengawan Solo, Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara I, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VII, BBPJN VIII Surabaya,BBPJN XIX Jayapura, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) I Banda Aceh, BPJN XV Manado, PPIB2B Sumatera Selatan, PPIB2B Sulawesi Selatan, PPIB2B Nusa Tenggara, dan PPIB2B Maluku.
Baca Juga: Basuki: Proyek Infrastruktur Tak Terpengaruh Pengurangan Anggaran
Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Anita Firmanti mengatakan fasilitas Situation Room tersebut juga bisa digunakan untuk memantau video terkini di sejumlah lokasi proyek strategis dan memantau keadaan jalan nasional.
Menurut Anita, tiga fungsi utama fasilitas Situation Room tersebut selain mendukung pengambilan keputusan pimpinan (decision support system) terutama keputusan terkait percepatan pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN), juga sebagai sistem peringatan dini (early warning system) apabila dijumpai kendala pelaksanaan pembangunan PSN, serta sebagai system integrator yakni mengintegrasikan berbagai sistem informasi di seluruh unit organisasi Kementerian PUPR.
Portal Situation Room dilengkapi oleh empat menu utama, yakni data dan informasi, live monitoring, data unit organisasi dan issue of the day yang merupakan hasil analisis berita media massa setiap harinya yang disusun oleh Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bukan Sekadar Bantuan, Pemberdayaan Ultra Mikro Jadi Langkah Nyata Entaskan Kemiskinan
-
BEI Rilis Liquidity Provider Saham, Phintraco Sekuritas Jadi AB yang Pertama Dapat Lisensi
-
Ekonomi RI Melambat, Apindo Ingatkan Pemerintah Genjot Belanja dan Daya Beli
-
Pakar: Peningkatan Lifting Minyak Harus Dibarengi Pengembangan Energi Terbarukan
-
Pertamina Tunjuk Muhammad Baron Jadi Juru Bicara
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya
-
KB Bank Catat Laba Bersih Rp265 Miliar di Kuartal III 2025, Optimistis Kredit Tumbuh 15 Persen
-
Ekspor Batu Bara RI Diproyeksi Turun, ESDM: Bukan Nggak Laku!
-
IHSG Berhasil Rebound Hari Ini, Penyebabnya Saham-saham Teknologi dan Finansial
-
Pengusaha Muda BRILiaN 2025: Langkah BRI Majukan UMKM Daerah